Lebih dari 40 e-commerce gelar promo diskon jelang Lebaran

Advertisement

Techno.id - Pengguna internet di Indonesia kebanjiran diskon menyambut Ramadan dan Lebaran 1436 H. Kali ini, diskon hingga 80 persen dapat dinikmati pengguna internet yang hobi belanja online untuk memenuhi kebutuhannya menjelang hari raya Idul Fitri di bulan Juli mendatang.

Diskon besar-besaran itu digelar oleh sekitar 40 e-commerce populer di Indonesia. Nama-nama besar seperti Lazada, Zalora, Elevenia dan Bukalapak juga turut hadir meramaikan ajang bagi-bagi diskon untuk pengguna mereka yang setia di program Lebaran Belanja Online.

"Ada sekitar 50 e-commerce yang bergabung di dalam program kampanye yang berlangsung 25 Juni sampai 5 Juli 2015. Produk diskon bermacam-macam antara lain makanan, minuman, produk fashion, gadget, aksesoris dan jasa," terang Sebastian Sieber, CMO of Lazada Indonesia.

Selain Lebaran Belanja Online, banjir diskon juga dapat dinikmati pengguna internet di ajang Jakarta Online Great Sale (JGOS) 2015. Di ajang ini, setidaknya lebih dari 60 e-commerce akan menyajikan diskon hingga 93 persen.

Sebastian melanjutkan, hadirnya program diskon ini diharapkan dapat mendongkrak jumlah transaksi dan kunjungan yang terjadi di setiap peserta program Lebaran Belanja Online. Hingga saat ini, diketahui hanya 1-2 persen dari 55 juta konsumen potensial di Asia Tenggara yang aktif berbelanja secara online.

Advertisement


(brl/red)