Pinjam.co.id: Rumah gadai online yang anti-ribet
Techno.id - Apa jadinya kalau ada pegadaian di dunia maya? Minimal, kebutuhan mendesak masyarakat Indonesia menjadi lebih mudah terselesaikan. Yap, cita-cita tersebut selaras dengan visi yang ingin dicapai Pinjam, sebuah startup gadai barang asal Jakarta.
-
5 Cara pinjam uang di Pegadaian dengan jaminan emas, pengajuan mudah Siapkan dulu jaminannya, ya.
-
KreditGoGo ramaikan pembanding keuangan online di Indonesia KreditGoGo: Startup baru yang menawarkan proses pembanding produk keuangan dengan mudah dan cepat
-
7 Cara pinjam uang di AdaKami, dana cepat cair Ada beberapa hal yang perlu dilakukan sebelum menggunakan pinjaman online, di antaranya memastikan penyedia pinjaman online tersebut legal.
Meski baru secara resmi diluncurkan pada April 2015, Pinjam berpeluang besar menjadi startup yang diperhitungkan. Dengan angka kompetitor yang masih sangat minim, layanan siap siaga 24 jam setiap hari, bunga 0,7 persen per minggunya, serta mekanisme yang super sederhana, Pinjam jelas tak bisa diremehkan.
Nah, jika Anda berminat untuk mendapatkan suntikan dana dari Pinjam, hanya tiga tahap mudah yang perlu Anda lalui. Pertama, unggah foto dan kriteria produk yang hendak Anda gadaikan ke Pinjam.co.id dan tunggu taksiran harganya. Jika Anda sepakat dengan nominal tersebut, Anda boleh langsung mengantarkan barang itu ke kantor Pinjam atau memanfaatkan layanan jemput barang mereka. Nantinya, dana pinjaman yang Anda minta akan seketika ditransfer ke rekening Anda.
Memang, sementara ini, Pinjam baru melayani pelanggan di wilayah Jakarta. Barang yang bisa digadaikan di sana pun masih terbatas di kategori kendaraan bermotor dan perangkat elektronik. Namun, bukan tidak mungkin layanan startup yang didirikan oleh Teguh ini bakal meluas dari Sabang sampai Merauke.
Jadi, ada yang sudah siap menerima bantuan dari Pinjam?
BACA JUGA :
(brl/red)