Pocket Money with Parent, solusi cerdik manajemen uang saku anak

Advertisement

Techno.id - Bermula dari kebutuhan mendesak akan sebuah aplikasi yang memungkinkan orang tua memanage uang saku anak-anak mereka, William dan Dewi, salah satu peserta Startup Sprint berinisiatif untuk membuat sebuah aplikasi mobile bernama Pocket Money with Parent. Aplikasi yang saat ini masih berupa prototype tersebut kabarnya dapat memudahkan orang tua mengawasi penggunaan uang saku anak-anak melalui sebuah platform khusus.

Di aplikasi tersebut, nantinya pengguna bakal disajikan tampilan menu sederhana yang diklaim memudahkan pengguna untuk mengawasi "lalu lintas" keuangan anak. Melalui tampilan yang sederhana, pengguna dikabarkan bisa dengan mudah melihat sisa jumlah uang saku si anak dan pos-pos pengeluaran paling besar dari uang saku si anak melalui sebuah diagram khusus.

Pengguna bahkan juga bisa menambahkan jumlah anak yang keuangannya ingin diawasi karena Pocket Money with Parent menggunakan sistem pemindaian khusus yang dijamin mudah dan tentunya privat.

"Untuk menghubungkan anak dan orang tua, kami menggunakan sistem pemindai QR Code sehingga orang tua bisa dengan mudah menambahkan jumlah anak yang keuangannya ingin diawasi dan tentunya membuat sistem pengawasan jadi lebih private karena hanya orang tua dan anak saja yang bisa mengaksesnya," jelas Dewi.

Kedua orang yang merupakan mahasiswa tingkat akhir di Universitas Ciputra ini berharap aplikasi besutannya segera dapat terealisasi dan digunakan banyak orang. "Kami menargetkan aplikasi Pocket Money with Parent sudah siap digunakan pada Desember 2015 mendatang dan versi iOS-nya juga bisa segera dirilis pada pertengahan tahun 2016," jelas William kepada tim Techno.id (26/9/15).

Tak ketinggalan, mereka juga berharap ide bisnisnya ini bisa menjadi yang terbaik pada ajang kompetisi Startup Sprint, sehingga mereka bisa memenangkan pendanaan sebesar Rp 50 juta untuk mengembangkan Pocket Money with Parent dan tentunya belajar dari para pengusaha startup kelas dunia di Sillicon Valley pada bulan Desember 2015 mendatang.

Tim Pocket Money with Parent (dari kiri ke kanan, Dewi dan William) © 2015 techno.id

Advertisement


(brl/red)