Resmikan roadshow kuarter keempat, Tokopedia usung konsep baru

Advertisement

Techno.id - Hari Sabtu kemarin (10/10), salah satu situs e-commerce terbesar di Indonesia, Tokopedia secara resmi telah membuka rangkaian roadshow untuk kuarter keempat. Adapun acara pembukaan ini dilakukan di Plaza Bapindo, Jakarta Selatan.

Public Relations Executive Tokopedia, Siti Fauziah alias Puji mengklaim, roadshow yang akan digelar di 10 kota besar Indonesia ini akan mengusung sebuah konsep baru. Roadshow ini sendiri nantinya akan terdiri dari sebuah talkshow interaktif bertajuk "Ciptakan Peluangmu" dan Tokopedia BerAksi.

"Berbeda dengan dua roadshow sebelumnya, kali ini kami mengusung konsep baru yang lebih segar untuk Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, Makassar, Medan, Malang, Solo, Yogyakarta, dan Banjarmasin," ujarnya sebagaimana dikutip dari siaran pers yang diterima tim Techno.id, Selasa (13/10).

Acara talkshow ini, menurut Puji, tidak hanya ditujukan bagi para pelanggan Tokopedia saja. Melainkan juga akan terbuka bagi siapa pun yang ingin bergabung dengan acara. Sedangkan untuk pembicara, Puji mengatakan bahwa Tokopedia akan mendatangkan dari berbagai latar belakang profesi.

"Kami juga akan menghadirkan penjual-penjual sukses Tokopedia. Mereka akan berbagi ilmu, serta memotivasi peserta melalui pengalaman mereka menciptakan peluang bersama Tokopedia," tambah Puji.

Sementara itu, untuk kegiatan sosial Tokopedia BerAksi, Puji menuturkan jika Tokopedia akan bekerja sama dengan beberapa seller. Nantinya, Tokopedia tidak hanya memberikan pelatihan saja, akan tetapi juga mensponsori seluruh bahan dan alat produksi yang dibutuhkan.

"Tokopedia roadshow diharapkan mampu mengedukasi peserta mengenai penggunaan internet sebagai platform bisnis, serta mendorong masyarakat Indonesia untuk menciptakan peluangnya sendiri demi kehidupan yang lebih baik," tutup Puji.

Advertisement


(brl/red)