Sukses di Amerika, Lyft bakal kunjungi Indonesia
Techno.id - Tak bisa dipungkiri, kebutuhan masyarakat modern akan taksi online memang semakin tinggi. Alasannya tentu saja efisiensi waktu, dan masih banyak kemudahan lainnya. Lalu, masih ingatkah Anda dengan Lyft?
-
Flywheel, aplikasi yang bakal ubah taksi konvensional mirip UBER Dengan aplikasi ini, pemilik taksi konvensional tak perlu lagi khawatir kalah bersaing dengan UBER dalam mendapatkan penumpang.
-
Saingi UBER, Lyft pun berikan potongan harga Setelah UBER mengumumkan potongan harga untuk 100 kota, tak lama berselang Lyft pun membuat kebijakan yang sama. Apa dampaknya bagi pengemudi?
-
Menkominfo tekankan aplikasi lokal harus muncul untuk saingi Uber Menkominfo mengatakan jika aplikasi lokal harus segera muncul untuk tekan penggunaan Uber di Indonesia.
StartUp yang satu ini adalah aliansi para taksi offline yang dahulu sangat menentang keberadaan Uber dan kawan-kawan. Kini aliansi tersebut menjadi salah satu StartUp yang bisa dibilang sukses dan mulai banyak digunakan masyarakat.
Awalnya Lyft hanya beroperasi untuk wilayah Amerika Utara saja. Namun seperti yang telah diberitakan oleh Engadget pada hari Rabu (13/04/16), Lyf akan mengunjungi China dan Asia Tenggara dalam waktu dekat.
Sama dengan layanan serupa lainnya, pengguna Lyft juga hanya tinggal mengunduh aplikasinya saja, dan sistem pembayarannya pun telah dikonversi ke mata uang masing-masing negara.
Di China, Lyft akan bersanding dengan Didi, sedangkan di negara-negara seperti Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, serta Vietnam, Lyft akan bersanding dengan Uber yang telah lebih dulu eksis.
Bahkan kabarnya, setelah Asia Tenggara, Lyft juga akan bertandang ke India dan tumbuh berkembang di sana. Jadi, kapan sampai ke Indonesia? Tunggu saja kabar lebih lanjut...
BACA JUGA :
(brl/red)