Angry Birds 2 puncaki game terlaris di dunia bulan Agustus 2015

Advertisement

Techno.id - Meski baru dirilis 30 Juli kemarin, tak butuh lama bagi Angry Birds 2 untuk meneruskan tradisi hebat Rovio di jagat game seluler. Menurut analisis dari App Annie, Angry Birds 2 adalah game dengan angka unduhan tertinggi di dunia pada bulan Agustus 2015.


Angry Birds 2 menjadi aplikasi terlaris di dunia bulan Agustus 2015 © 2015 App Annie

Lebih lanjut, seperti dikutip dari blog resmi App Annie (23/09/15), penetrasi seri ke-12 Angry Birds itu terbukti cukup kuat, terutama di platform iOS. Angry Birds 2 menduduki peringkat pertama di klasemen game dengan angka unduhan terbanyak sedunia untuk iOS dalam 30 hari pasca dirilis dan memiliki active user terbanyak keenam di Amerika Serikat.

Track record Angry Birds 2 pun faktanya sangat menjanjikan. Dalam waktu satu minggu sejak dilepas secara global, game ini mampu mencapai angka 20 juta kali download. Angka itu padahal baru bisa dicapai Angry Birds versi orisinal dalam waktu 9 bulan. Sementara itu dua minggu pasca dirilis, angka download-nya sudah meningkat menjadi 30 juta kali.

Gen kesuksesan Angry Birds 2 ini didapat dari Angry Birds versi pertama yang menguasai industri game seluler tahun 2009 silam. Game itu cukup fenomenal hingga berhasil melahirkan sejumlah franchise, contohnya Angry Birds Space, Angry Birds Transformers, dan yang terakhir, Angry Birds 2 ini.

Advertisement


(brl/red)