AI dapat digunakan untuk memprediksi penyakit genetik manusia dengan menganalisis DNA kera

Advertisement

Techno.id - Sebuah penelitian baru-baru ini menunjukkan bahwa kecerdasan buatan (AI) dapat digunakan untuk menganalisis DNA kera dan secara akurat memprediksi risiko penyakit genetik pada manusia. Studi ini dilakukan dengan melatih AI menggunakan data DNA kera dan kemudian menerapkan pemodelan tersebut pada DNA manusia. Mengingat kera merupakan saudara terdekat manusia dari segi genetik.

Dirangkum techno.id dari thenextweb.com, para peneliti menggunakan teknik deep learning untuk melatih AI menggunakan dataset DNA kera yang terdiri dari berbagai spesies kera, termasuk manusia. AI ini diberi nama PrimateAI-3D, yang kemudian diberikan informasi genetik manusia dan diuji untuk memprediksi kemungkinan adanya penyakit genetik berdasarkan analisis DNA.

foto: freepik.com/rawpixel.com

Hasilnya menunjukkan bahwa AI mampu mengidentifikasi dan memprediksi risiko penyakit genetik dengan tingkat akurasi yang tinggi. Metode ini menunjukkan potensi yang sangat menjanjikan dalam bidang kesehatan genetik manusia.

Dalam beberapa tahun terakhir, pengetahuan tentang hubungan antara varian genetik dan penyakit genetik telah berkembang pesat.

Magang : Millenia Ramadita

Advertisement


(brl/red)