Apple akan beri peringatan jika pengguna mengunduh aplikasi terinfeksi

Advertisement

Techno.id - Seperti diketahui, beberapa waktu lalu developer asal Tiongkok mengungkapkan fakta yang cukup mengejutkan mengenai keberadaan malware berjuluk XcodeGhost pada iOS yang telah menyusup ke App Store. Nah, untuk menanggulangi XcodeGhost, Apple dikabarkan akan memberlakukan regulasi baru bagi penggunanya.

Seperti dikutip dari Mashable (22/9/15), kini Apple akan memberi peringatan kepada setiap pengguna yang akan mengunduh aplikasi terinfeksi malware dari App Store. Melalui pengumuman yang secara resmi dirilis di website Apple Tiongkok tersebut, perusahaan asal Cupertino ini juga menguraikan langkah-langkah yang bisa dilakukan oleh pengguna atau pengembang yang ingin memperbaiki aplikasi yang terinfeksi malware.

Khusus pengembang aplikasi, Apple melalui postingan tersebut juga menegaskan untuk menggunakan Xcode dari Mac App Store atau situs resmi yang telah ditunjuk oleh Apple. Bahkan, perusahaan di bawah pimpinan Tim Cook tersebut kini juga menawarkan petunjuk untuk memeriksa apakah versi Xcode yang digunakan merupakan kode yang telah disetujui atau tidak.

Dalam waktu dekat Apple juga dilaporkan akan merilis laman resmi yang memungkinkan pengembang aplikasi asal Negeri Tirai Bambu untuk mengunduh Xcode beta yang telah berlisensi. Selain itu, Apple juga akan segera merilis daftar 25 aplikasi teratas yang terinfeksi XcodeGhost sehingga pengguna bisa lebih berhati-hati saat akan mengunduhnya.

Advertisement


(brl/red)