BrocodeBarber berikan layanan potong rambut premium untuk pria sejati
Techno.id - Mayoritas kaum Adam sudah menganggap model rambut sebagai salah satu modal berharga bagi dirinya. Jadi, jangan heran kalau para pria sangat selektif dalam memilih tempat pangkas rambut. Pasalnya, gara-gara gaya rambut yang salah, kepercayaan diri empunya bisa rusak.
-
Beda barbershop vs pangkas rambut tradisional, favoritmu mana? Beda konsep, tentu beda perlakuan. Tapi semuanya tentu punya kelebihan kekurangan masing-masing.
-
Salon yang didirikan 4 anak muda ini langganan Tompi dkk Kalangan selebritas seperti Keenan Pearce, Tompi, Rio Dewanto dan artis papan atas lain yang sudah menjadi pelanggan setia.
-
Viral tarif potong rambut Rp 750 ribu, fasilitas salon bikin melongo Warganet merasa tarifnya sesuai dengan fasilitas yang ada.
Memang, sudah banyak sekali barbershop yang bertebaran di sekitar Anda. Namun kalau Anda tinggal di Bandung dan sekitarnya, BrocodeBarber selayaknya menjadi opsi utama Anda.
Berani mengira bahwa BrocodeBarber ini hanyalah barbershop yang mengikuti tren hipster? Ups, jangan salah!
Barbershop bentukan Bagus Saloka ini bukanlah tempat pangkas rambut standar. Sebab, hanya servis kelas premium yang disajikan di sini. Selain menggaet pemangkas rambut jempolan yang paham betul style rambut kekinian, "markas" BrocodeBarber juga didesain senyaman dan semenyenangkan mungkin. Bahkan demi meningkatkan kenyamanan pelanggan, BrocodeBarber akan menerapkan sistem online booking, sehingga para pelanggan setianya tidak perlu mengantre karena sudah memesan tempat terlebih dahulu.
Meski layanannya tidak standar, BrocodeBarber masih menerapkan tarif yang wajar dan bervariasi. Untuk ongkos potong rambut standar, barbershop yang didirikan pada bulan April 2014 ini mematok harga Rp30.000. Nah, kalau Anda membutuhkan servis tambahan seperti massage, hair wash, serta layanan potong rambut spesial, Anda hanya perlu menambah Rp5.000 sampai Rp15.000 saja.
Apakah yang boleh memangkas rambutnya di BrocodeBarber hanyalah pria dewasa? Oh, jelas tidak. Barbershop yang beralamat di Jl. Pagergunung No. 13 Bandung, Jawa Barat, ini juga menerima klien anak-anak dengan senang hati. Tarifnya jelas lebih murah, yakni Rp25.000.
Jadi, akankah BrocodeBarber menjadi pilihan Anda?
BACA JUGA :
(brl/red)