Festival Belanja Online 2015 ajak konsumen belanja sambil donasi
Techno.id - Untuk kali keduanya, Festival Belanja Online 2015 kembali dihelat. Kegiatan ini merupakan program acara tahunan yang diselenggarakan guna meningkatkan budaya berbelanja online.
-
Ramadan bawa berkah bagi pelaku bisnis online Sambut Ramadan dan Lebaran 2015, para pelaku bisnis e-commerce bekerja sama adakan Lebaran Belanja Online 2015.
-
Lebih dari 40 e-commerce gelar promo diskon jelang Lebaran Mau dapat diskon berbagai produk hingga sebesar 80 persen? Jangan lewatkan program Lebaran Belanja Online!
-
4 Fakta yang perlu Anda tahu tentang Harbolnas 2015 Di balik kehebohan Harbolnas 2015, ternyata menyimpan berbagai fakta yang kurang sedap.
Berbeda dengan tahun sebelumnya, untuk memeriahkan FBO 2015, pihaknya mengadakan kegiatan offline education event, aksi penggalangan dana sosial untuk UNICEF, diskon hingga 99 persen dan Shopping Marathon Program.
Muhammad Arif, Ketua Panitia FBO 2015 mengungkapkan bahwa untuk meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berbelanja online pihaknya berupaya mengedukasi masyarakat dengan memberikan penawaran terbaik karena lewat belanja online masyarakat akan berkesempatan mempelajari produk atau jasa yang akan digunakan.
Sementara itu, terkait kerjasama dengan UNICEF, nantinya setiap pembelanjaan di merchant akan akan didonasikan. Untuk nominal yang disumbangkan, Arif tidak memberikan angka pastinya dan mengatakan akan dipublikasikan setelah acara selesai.
FBO 2015 memberikan penawaran hingga 99 persen dengan kolaborasi dari pemain-pemain e-commerce. Lebih lanjut, kegiatan tahunan ini akan dimulai pada esok hari tanggal 25 November hingga 1 Desember 2015.
Untuk memfasilitasi agar lebih mudah berbelanja, FBO didukung juga oleh mitra perbankan seperti Bank CIMB, Bank BCA dan juga Doku Wallet sebagai mitra non perbankan.
BACA JUGA :
- Cinta Indonesia? Beli produk handmade lokal berkualitas di sini dong!
- Menelusuri tiga tantangan utama pengembangan e-commerce di Indonesia
- Promo 11.11 pecahkan rekor penjualan e-commerce Tiongkok
- Hari Belanja Online tahun ini sukses tarik minat belanja masyarakat
- Dua ponsel ini jadi target utama di Online Revolution 2015 Lazada
(brl/red)