HTC akan umumkan smartphone baru pada 20 Oktober mendatang

Advertisement

Techno.id - Seperti diinformasikan sebelumnya, HTC saat ini telah mengalami keterpurukan di dunia smartphone. Menurut para pengamat, HTC harus meluncurkan smartphone baru jika ingin kembali meningkatkan posisinya di pasar smartphone.

Saran-saran tersebut tampaknya telah didengar oleh pihak HTC. Pasalnya, tak lama setelah Google mengumumkan Nexus pada hari ini, HTC juga mengumumkan jika mereka akan memamerkan smartphone baru pada 20 Oktober 2015 mendatang.

Sebagaimana dikutip dari Ubergizmo (29/09), melalui email pemberitahuan "Meet the new Marshmallow from HTC on 10/20", ada kemungkinan bahwa smartphone baru HTC kali ini akan mengusung sistem operasi terbaru besutan Google tersebut.

Yang membuatnya berbeda, acara peluncuran versi HTC ini adalah bersifat virtual. Jika sesuai rencana, acara peluncuran smartphone baru HTC ini nantinya dapat diakses melalui alamat url www.htc.com/launch pukul 12:00 pm waktu setempat (Taiwan).

Menariknya, HTC mengatakan bahwa pihaknya tidak akan mengadakan acara peluncuran tradisional seperti halnya brand smartphone terkemuka lainnya. HTC beralasan, smartphone baru miliknya bukanlah "smartphone tradisional".

Advertisement


(brl/red)