Jack Dorsey bantah timeline Twitter akan jiplak Facebook
Techno.id - Rumor merebak mengatakan Twitter bakal mengenalkan dan mengadopsi algoritma baru di timeline-nya. Algoritma itu dikatakan mirip algoritma Facebook, karena akan menampilkan kicauan terpopuler di timeline user, bukan yang real-time seperti saat ini.
-
Twitter akan kenalkan timeline yang mirip Facebook minggu depan Banyak pengguna tidak setuju dengan perubahan ini.
-
Ini rupa si 'burung' Twitter dari masa ke masa Twitter merilis video GIF yang menggambarkan perubahan logo burung dari masa ke masa.
-
Kabar gembira! Twitter berencana hapus batasan tweet 140 karakter Media sosial berlogo burung berkicau itu memang sedang berjuang keras untuk meningkatkan pertumbuhan pengguna mereka yang cenderung stagnan.
Jack Dorsey pun meluruskan kabar burung terkait media sosial berlambang burung buatannya. Sang CEO dan co-founder itu menegaskan perubahan itu tak bakal terlaksana.
"Kami tidak pernah berencana untuk mengubah timeline [Twitter] minggu depan," cuitnya di akun @jack (07/02/16).
Lebih lanjut, Jack tak memungkiri karakter Twitter 'sejatinya' adalah yang live dan real-time seperti sekarang. Ia memastikan pihaknya akan tetap memberikan update atau perubahan, tetapi yang tak melenceng dari karakter Twitter yang disukai banyak orang ini.
Sebelumnya, banyak pengguna Twitter yang tidak menyetujui penerapan update ini. Mereka membuat Twitter gaduh dengan tagar #RIPTwitter hingga sang CEO angkat bicara. Tagar #RIPTwitter sendiri sempat menjadi trending topic dunia selama seharian.
Menurut Anda, apakah langkah Twitter untuk mempertahakan karakternya yang seperti ini sudah tepat? Ataukah Twitter perlu mengadopsi Facebook untuk 'memelihara' advertiser dan konten-konten viral?
BACA JUGA :
(brl/red)