Mobil memarkir dirinya lebih baik dibanding pengemudi, benarkah?

Advertisement

Techno.id - Masalah parkir di kota besar terkadang bisa menjadi polemik. Bagaimana tidak, banyak pengemudi yang tak bisa memarkir kendaraannya dengan benar dan menimbulkan kemacetan.

Hal inilah yang akhirnya menjadi perhatian Jon Nielsen, Managing Director AAA Automotive Engineer and Repair. Seperti yang telah diberitakan oleh Autoblog pada hari Selasa (22/09/15), Nielson mengatakan bahwa sudah seharusnya mobil memarkir dirinya sendiri.

"Aku sangat terkejut melihat bagaimana mobil-mobil bisa memarkir dirinya sendiri dengan sangat rapi," ujarnya. Ia juga mengatakan bahwa teknologi telah berkembang dengan sangat pesat.

Jika dibandingkan dengan pengemudi yang memarkir kendaraannya dengan bantuan kamera belakang, parkir otomatis ternyata memiliki nilai lebih baik. Teknologi ini bisa membuat mobil 37% lebih rapat ke trotoar dan 10% lebih cepat dibanding manusia.

Uji coba ini dilakukan dengan menggunakan mobil Lincoln MKC 2015, Mercedes-Benz ML400 4Matic 2015, Cadillac CTS-V 2015, BMW i3 2015, dan Jeep Cherokee Limited 2015. Nah, dengan perbedaan yang demikian signifikan, masihkah para pengemudi merasa bahwa mereka lebih piawai dalam memarkir dibanding kendaraannya sendiri? Bagaimana dengan Anda?

 

Advertisement


(brl/red)