Rasa cemas itu tanda jenius dan kreatif
Techno.id - Beberapa dari Anda mungkin mengira bahwa rasa cemas merupakan momok dalam diri yang harus dihilangkan. Namun, hal itu justru dinilai baik oleh para peneliti. Mengapa bisa demikian? Ya, menurut mereka kekhawatiran atau rasa cemas ini mengisyaratkan bahwa seseorang itu mempunyai pemikiran yang jenius, kreatif, dan imajinatif.
-
Orang jenius mudah khawatir & berpikir berlebihan, ini penjelasannya! Mereka lebih mudah mengimajinasikan yang tidak-tidak.
-
9 Pemikiran yang menandakan kamu punya mental kuat Menjadi kuat secara mental adalah predikat keberhasilan yang lebih tinggi daripada kecerdasan.
-
Tes gambar ini ungkap apakah kamu termasuk orang yang mudah cemas? Setiap orang pastinya pernah merasakan rasa cemas.
Belum lama ini, telah dilakukan penelitian pada orang-orang di King College, London. Salah satu ilmuwan yang ahli di bidang Neurobiology of Personality, Dr Adam Perkins mengatakan bahwa kebanyakan dari mereka memiliki rasa cemas berlebihan dan imajinasi yang kuat. Penelitian ini mengungkap, jika Anda cenderung lebih panik dari rata-rata orang, maka Anda akan mempunyai imajinasi yang sangat aktif.
Nah, imajinasi ini bakal merangsang otak Anda untuk berpikir kreatif dalam melakukan segala hal. Jadi intinya imajinasi itu akan muncul bila Anda merasa cemas. Contoh sederhananya seperti ini, untuk mengamankan rumah, kebanyakan orang akan mengandalkan gembok atau kunci pintu. Namun, bila Anda termasuk orang yang mudah khawatir maka Anda akan berimajinasi (memikirkan hal lain yang bakal membahayakan rumah) dan lebih kreatif untuk menempatkan sebuah alat keamanan tambahan seperti tongkat baseball di belakang pintu.
Rasa cemas yang dialami seseorang memungkinkan mereka untuk memikirkan semua skenario yang bisa saja terjadi. Hal itu justru lebih baik karena dapat meningkatkan keselamatan mereka. Berbeda dengan orang yang tak mempunyai rasa cemas sedikit pun. Mereka mungkin hanya mengunci pintu seadanya dan tak mengkhawatirkan akan ada bahaya yang menimpa dirinya, sebagaimana yang dilaporkan oleh Lifehack.
BACA JUGA :
(brl/red)