Samsung luncurkan Galaxy Gaming Academy, ajang pencarian talenta atlet e-Sports MLBB
Techno.id - Saat ini banyak pemain amatir e-Sports yang berusaha naik kelas untuk menjadi pro player. Sayangnya banyak dari mereka yang bingung bagaimana caranya. Nah untuk mencapai ambisi tersebut, sekarang ada jalannya nih.
-
Peduli gamer amatir, Smartfren gelar turnamen Mobile Legends tiap hari Yuk ikutan untuk mengukur kemampuan kamu
-
Kompetisi kasta tertinggi Mobile Legends dimulai, lebih spektakuler Total hadiahnya mencapai Rp 1,7 miliar
-
Gelar kompetisi e-Sport, Pemkab Banyuwangi dorong lahirnya gamer pro Saat ini game sudah menjadi bagian dari industri 4.0.
Samsung Indonesia bersama Kincir meluncurkan “ajang pencarian talenta” untuk mencari tim e-Sports bertajuk Samsung Galaxy Gaming Academy. Jadi buat kamu player Mobile Legends: Bang Bang, jangan sampai melewatkan peluang ini. Ibaratnya, kini sudah ada pintu masuk yang bisa kamu manfaatkan untuk mewujudkan ambisi kamu menjadi pro player.
Catat ya, pendaftaran peserta program Samsung Galaxy Gaming Academy dibuka sejak 23 Mei hingga 12 Juni. Kamu bisa mendaftar secara individu maupun tim. Peserta yang mendaftar kemudian akan diseleksi untuk dipilih menjadi 32 tim terbaik yang akan dibagi menjadi 4 Batch.
Tahap eliminasi akan dimulai secara offline dan akan menghasilkan 8 tim terbaik untuk selanjutnya akan masuk ke tahap bootcamp. Nah tim yang terpilih nantinya berkesempatan tinggal di gaming house (GH) dan mendapatkan coaching langsung Galaxy Coach seperti Coach Bangduk, Coach Adi, Coach KB, dan Coach Tezet.
Setelah melalui tahapan bootcamp, para peserta nantinya akan mengikuti turnamen sebagai ajang pembuktian dari kemampuan dan talenta yang mereka dapatkan selama pelatihan untuk menjadi pro player. Tim yang keluar sebagai tim terbaik pada penghujung rangkaian kegiatan ini akan berkesempatan mendapatkan wildcard menuju Piala Presiden Esport (PPE 2023). Keren kan?
Head of Marketing MX Samsung Electronics Indonesia Andi Airin mengatakan program yang mengusung tema Bring Your A Game! ini digulirkan untuk mendukung ekosistem e-Sports Indonesia agar lebih berkembang dari berbagai sisi. Mulai dari inovasi, fasilitas, hingga dukungan terhadap perkembangan industrinya.
Airin menegaskan sejak 3 tahun lalu Samsung telah aktif memberikan dukungan pada perkembangan dunia e-Sports, seperti memberikan dukungan pada ajang Piala Presiden Esports (PPE), 3 Years Supporting MPL Indonesia, hingga awal 2023 lalu menjadi main sponsor MLBB Women’s Invitational 2023.
Mencetak generasi baru pro player
Selama ini mungkin di kalangan pro player e-Sports selalu muncul nama-nama yang itu-itu saja seperti RRQ atau Evos. Lewat program ini diharapkan bakal muncul generasi baru e-Sports Indonesia.
Sebab, ajang ini akan membawa para pemain kasual untuk dilatih pro coach yang berkesempatan untuk mendapatkan fasilitas gaming awesome lewat Samsung Galaxy A54 dan A34, serta kesempatan untuk berkompetisi dengan Pro Player.
Selain itu, melalui program ini, para pemain bukan hanya dilatih secara skill bermain, tetapi juga mental dan kedisiplinan. Mochammad Ryan Batistuta atau yang biasa dipanggil Coach KB yang kini aktif terjun di industri e-Sports sebagai analis game MLBB mengatakan, para pemain memahami bahwa untuk menjadi pro player bukan cuma jago di Land of Dawn.
Tetapi ada banyak aspek yang harus diperhatikan mulai dari pemilihan Hero, strategi, bagaimana mengantisipasi lawan, dan tentu saja kerjasama tim. Karena itu nantinya selama masa karantina para atlet akan mendapatkan pelatihan komprehensif, mulai dari mekanik, gameplay, strategi, teamwork hingga soft skill seperti komunikasi dan public speaking.
Melalui program Samsung Galaxy Gaming Academy ini diharapkan dapat melahirkan talenta baru yang bisa membawa harum nama Indonesia di kancah Internasional. Yuk ikutan!
[crosslink_1]
(brl/red)