Target Nissan di tahun 2020: 10 macam mobil self driving
Techno.id - Geliat mobil self driving semakin terasa saja. Mau tidak mau, tak lama lagi masyarakat dunia beserta instansi pemerintahnya harus beradaptasi dengan hadirnya mobil pintar ini.
-
Nissan akan luncurkan mobil tanpa awak di Jepang tahun 2016 Setelah Delphi, Nissan juga berusaha untuk mengembangkan mobil tanpa awak ini, dan akan meluncurkan mobil ini pada tahun 2016 di Jepang.
-
CEO Nissan: 4 Tahun lagi mobil kami akan sepenuhnya otonom Seakan berlomba untuk jadi yang pertama, Nissan mengklaim akan sediakan mobil yang sepenuhnya otonom dalam beberapa tahun mendatang.
-
Tak cuma self driving, kendaraan harus memiliki fitur pintar ini Sebuah mobil yang bisa berjalan sendiri harus bisa mengenali rambu lalu lintas serta pejalan kaki. Bagaimana caranya?
Salah satu raksasa otomotif dunia yang sedang giat mengembangkan teknologi ini adalah Nissan. Seperti yang telah diberitakan oleh Car and Driver pada hari Kamis (07/01/16) lalu, Nissan dikabarkan sedang bekerjasama dengan salah satu produsen otomotif kawak yaitu Renault.
Duet 2 raksasa otomotif ini tentu saja bakal menghasilkan karya yang luar biasa. Terkait teknologi autonomous driving, Nissan mentargetkan bahwa pada tahun 2020 nanti, pihaknya bakal merilis 10 varian mobil self driving.
Tentu saja masih ada sedikit waktu untuk mempersiapkan regulasi baru, termasuk asuransi, serta peraturan terkait penggunaan radar dan kamera yang bakal digunakan pada mobil-mobil tersebut.
Pihak Nissan sendiri bahkan telah mempekerjakan Ogi Redzic, salah seorang petinggi NOKIA yang didaulat untuk membantu mereka dalam mengerjakan mapping software. Namun yang cukup mengejutkan adalah, Nissan dan Reanault akan merilis beberapa varian semi-autonomous car di tahun 2016 ini.
Peluncuran tersebut bertujuan untuk mempelajari pola mengemudi, kondisi jalan, lalu lintas, rambu, serta kemampuan untuk menghindar dari kecelakaan. Jika berhasil, maka dalam 1 dekade ke depan, takkan lagi ada campur tangan manusia dalam mengendalikan mobil yang beredar di jalanan.
BACA JUGA :
- Tak sekedar self driving, mobil ini bisa interaksi dengan pejalan kaki
- Nissan perkenalkan prototipe mobil tanpa awaknya
- Lebih dekat dengan Teatro For Dayz, kendaraan generasi digital
- Mau nyaman naik skuter tanpa kepanasan? Coba kendaraan baru ini!
- Nissan Skyline GT-R akan berubah jadi mobil listrik?
(brl/red)