Teropong Monocular Bushnell 16 x 52 untuk berpetualang

Advertisement

Techno.id - Terkadang, jika penat datang mendekat, emosi seseorang menjadi labil dan mudah marah. Hal ini menandakan bahwa mereka membutuhkan hiburan untuk menenangkan suasana hati. Anda bisa melakukannya dengan berpetualang ke kawasan sunyi seperti pegunungan, pantai, atau hutan belantara. Kemudian, silakan Anda mengamati berbagai keindahan alam di sana. Apabila tak puas menatap pemandangan yang dekat, Anda bisa mengandalkan sebuah teropong.

Untuk memanjakan Anda saat berpetualang, sebuah perusahaan yang bernama Bushnell telah menyediakan berbagai jenis teropong, salah satunya adalah teropong Monocular 16 x 52. Teropong Bushnell membuat Anda dapat dengan mudah menikmati pemandangan jarak jauh. Bahkan, sekalipun Anda tidak bepergian ke alam liar, Anda tetap bisa menggunakan teropong ini untuk menikmati keindahan suasana kota.

Apalagi dengan desainnya yang elegan, menjadikan teropong Bushnell sangat nyaman dipakai untuk bergaya di depan teman-teman. Bentuk dari teropong monocular ini tidak terlalu panjang, hanya sekitar 14,5 cm. Begitu pula, diameter dari lensanya, yakni 5,5 cm. Selain itu, kehandalan dari teropong monocular Bushnell tak perlu diragukan lagi. Teropong ini mampu memperlihatkan objek secara jelas walau terpisah jarak hingga 1 Km. Sedangkan untuk jarak pandangnya, teropong Bushnell mampu menjangkau hingga 8.000 meter.

Beberapa pengguna yang sudah merasakan teropong Bushnell mengatakan puas dan mencintai teropong monocular mereka. Selain mampu digunakan melihat objek jarak jauh, bentuk teropong yang mini memudahkan pengguna membawanya ke manapun. Kebanyakan dari mereka memanfaatkan teropong ini untuk melihat burung-burung di rimbunnya pepohonan atau kapal laut yang berlayar di lautan.

Jika Anda terpikat dengan pesona teropong Bushnell, Anda bisa berkunjung ke Lazada dan membelinya dengan harga Rp 199.000. Harga tersebut tergolong murah, karena sudah mendapat diskon sebesar 34 persen.

Advertisement


(brl/red)