Uber berikan layanan sekali jalan untuk seberangi perbatasan Meksiko
Techno.id - Jika di Indonesia layanan taksi online baru saja menerima protes, di belahan dunia lain Uber justru menawarkan sebuah layanan baru yang cukup unik. Seperti yang terjadi di Amerika Serikat ini contohnya.
-
Dengan UberHop, Anda bisa berbagi cerita ke pengguna lain Fitur baru UBER ini memungkinkan Anda untuk berbagi tunggangan dengan pengguna lain. Bagaimana caranya?
-
UberMotor kini hadir di Indonesia! Melalui UberMotor pihaknya menjamin pengguna di Jakarta akan mendapat perjalanan dengan sepeda motor dalam hitungan menit.
-
Coba metode baru, Uber luncurkan layanan UberMOTO Berawal dari kemacetan, Uber luncurkan layanan UberMOTO, layanan transportasi berbasis kendaraan roda dua
Pada hari Kamis (17/03/16) lalu The Verge memberitakan bahwa Uber menawarkan penggunanya untuk menyeberang perbatasan negara bagian. Untuk pertama kalinya, fitur ride-sharing menawarkan penumpang untuk menyeberang ke perbatasan Meksiko, atau tepatnya dari San Diego ke Tijuana.
Sebelumnya, penumpang taksi hanya bisa naik sampai perbatasan, keluar dari mobil, menyeberang ke Meksiko, lalu memanggil taksi lain untuk membawanya ke Tijuana, atau ke Baja. Kini, penumpang yang telah melengkapi diri dengan dokumen penting seperti paspor bisa langsung menyeberang ke Tijuana.
Namun layanan ini hanya berlaku untuk sekali jalan saja. Artinya, Uber hanya menyediakan layanan bagi mereka yang ingin menyeberang dari perbatasan Amerika ke Meksiko. Uber tidak menyediakan layanan bagi mereka yang ingin menyeberang dari Meksiko ke Amerika.
Meski demikian, pemerintah Amerika Serikat belum memberikan persetujuan untuk layanan yang satu ini. Pertimbangannya adalah, pada bulan Januari lalu pemerintah mengeluarkan peringatan (Travel Warning) untuk menyeberang ke Meksiko. Alasannya adalah angka pembunuhan yang meningkat pada akhir tahun 2015 lalu.
BACA JUGA :
(brl/red)