Football Saga, game online sukses asal Bandung
Techno.id - Sepak bola boleh dibilang sebagai jenis olahraga yang paling digemari di seluruh dunia, tak terkecuali Indonesia. Menariknya, sepak bola di Tanah Air tak hanya digemari dalam bentuk fisik saja, melainkan juga ke dalam bentuk game online.
Penerimaan pasar akan game lokal Football Saga buatan Agate Studio adalah salah satu contohnya. Game online yang berbasis di Bandung ini cukup sukses dan telah ramai dimainkan oleh para gamer asal Indonesia maupun luar negeri selama beberapa tahun.
-
Ini alasan kenapa klub sepak bola di dunia makin melirik eSports Perputaran uang di industri ini cukup fantastis
-
Dari kecil hobi ngegame, mojang Bandung ini lahirkan banyak game keren Menurut wanita berkacamata ini game tak hanya bersenang-senang saja namun juga bisa memberi dampak pada kehidupan nyata.
-
10 Klub sepak bola ini punya tim eSport, ada dari Indonesia Banyak pihak yang memprediksi eSport akan menjadi cabang olahraga yang populer di masa depan.
"Game Football Saga sebenarnya sudah dikembangkan sejak beberapa tahun lalu. Namun game ini bisa dikatakan berhasil diterima masyarakat Indonesia. Game jika sudah berusia lebih dari tiga tahun dan masih diminati berarti cukup menghasilkan untuk pengembangnya," ungkap Shieny Aprilia selaku Managing Partner Agate Studio.
Lebih lanjut, Shieny menyatakan bahwa perusahaannya tengah berusaha untuk mengembangkan game-game lainnya dan diharapkan dapat menuai kesuksesan serupa Football Saga. "Kami biasanya lakukan riset sebelum melanjutkan ke proses kreatif pembuatan game agar dapat mengetahui seperti apa penerimaan pasar atas produk yang dihasilkan," imbuh Shieny kepada tim Techno.id.
Agate Studio sendiri saat ini telah memiliki karyawan sebanyak 60 orang secara keseluruhan. Adapun kota Bandung sendiri banyak dipilih sebagai basis utama para developer game, termasuk Agate Studio sebagai salah satunya.