Jawab kebutuhan pengguna, Periscope tambahkan fitur baru nan berguna

Jawab kebutuhan pengguna, Periscope tambahkan fitur baru nan berguna

Techno.id - Periscope kabarnya telah merilis fitur baru yang diklaim sangat berguna untuk meningkatkan pengalaman live streaming video bagi pengguna. Aplikasi yang resmi diakuisisi oleh Twitter beberapa waktu lalu tersebut, kabarnya kini telah menambahkan fitur rewind dan fast forward.

Seperti dikutip dari TheVerge (6/11/15), fitur ini sangat berguna bagi Anda yang tak sabar untuk menonton video yang sedang disiarkan. Ya, biasanya 20 detik di awal video live streaming akan digunakan oleh pembuat video untuk menunggu banyak orang bergabung. Nah, dengan adanya fitur fast forward dan rewind maka Anda tak perlu lagi kebosanan selama itu karena Anda bisa mempercepat atau bahkan memundurkan video live streaming yang sedang ditonton.

Cara kerja fitur ini cukup sederhana. Anda hanya perlu menekan tombol replay selama beberapa detik. Setelah itu, maka akan muncul layar yang menampilkan video dalam format minimal. Anda bisa menggeser mundur atau maju waktu melalui 'benang waktu' yang ada di bawah video sesuai dengan kehendak Anda, maka secara otomatis video akan mulai memutar video di detik atau menit yang telah Anda pilih tadi. Mudah bukan menggunakannya?

Jawab kebutuhan pengguna, Periscope tambahkan fitur baru nan berguna

Sayangnya, fitur ini masih tersedia untuk sebagian besar pengguna Periscope di perangkat Android serta versi website. Rencananya, dalam waktu dekat fitur ini akan juga ditambahkan ke Periscope versi iOS.

(brl/red)