11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

Techno.id - HP atau sebuah smartphone merupakan salah satu barang elektronik yang penggunaannya sudah melekat di hampir semua sektor. Sebagai sebuah daily driver, fungsi HP tentu penting bagi setiap orang. Maka dari itu, memiliki sebuah HP Perlu dilakukan dengan teliti agar bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Bicara penggunaan HP, salah satu komponen yang memiliki peran penting bagi kenyamanan perangkat tersebut adalah RAM. Pada tahun lalu, banyak HP yang dijual dengan harga bersahabat di angka Rp 1 jutaan namun hadir dengan RAM berkapasitas besar.

Dengan adanya RAM besar, kemampuan chipset yang digunakan tentu bisa dimaksimalkan secara total. Tak hanya itu, memainkan berbagai game dengan setting rata tengah atau bisa disebut medium juga masih bisa dijalankan dengan lancar tanpa adanya gangguan seperti lag atau force close.

Berkenaan dengan pembahasan tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Sabtu (7/1), 11 rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB.

1. Samsung Galaxy A03

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: samsung.com

Warna: Black, Blue, Red
Dimensi: 164.2 x 75.9 x 9.1 mm
Berat: 196 g
Performa: Octa-core (2x1.6 GHz & 6x1.6 GHz)
Layar: 6.5 inch HD+ (720 x 1600) PLS LCD
Penyimpanan: 3 GB / 32 GB, 4 GB / 32 GB, 4 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB
Baterai: 5000 mAh
Kamera: 48 MP wide, 2 MP depth, 5 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,3 jutaan

Rekomendasi pertama ada Samsung Galaxy A03. HP keluaran awal 2022 lalu ini memiliki performa yang bisa dibilang lumayan. Nilai jual utama dari HP satu ini ada di bagian kamera dengan lensa 48 MP dan baterai 5000 mAh yang memberikan kenyaman lebih saat dipakai.

2. Samsung Galaxy A04e

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: samsung.com

Warna: Black, Copper, Light Blue
Dimensi: 164.2 x 75.9 x 9.1 mm
Berat: 188 g
Performa: Mediatek Helio P35 (12nm)
Layar: 6.5 inch HD+ (720 x 1600) PLS LCD
Penyimpanan: 3 GB / 32 GB, 4 GB / 32 GB, 3 GB / 64 GB, 4 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB
Baterai: 5000 mAh
Kamera: 13 MP wide, 2 MP depth, 5 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,3 jutaan

Masih dari brand yang sama, rekomendasi berikutnya adalah Samsung Galaxy A04e. HP anyar keluaran akhir 2022 ini memiliki spesifikasi yang cukup andal untuk menyelesaikan keperluan harian. Terlebih baterai besar berkapasitas 5000 mAh pada HP ini termasuk awet digunakan seharian.

3. Samsung Galaxy A04

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: samsung.com

Warna: Black, Green, White, Copper
Dimensi: 164.4 x 76.3 x 9.1 mm
Berat: 192 g
Performa: Octa-core (4x2.3 GHz & 4x1.8 GHz)
Layar: 6.5 inch HD+ (720 x 1600) PLS LCD
Penyimpanan: 3 GB / 32 GB, 4 GB / 32 GB, 4 GB / 64 GB, 6 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB, 8 GB / 128 GB
Baterai: 5000 mAh
Kamera: 50 MP wide, 2 MP depth, 5 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,5 jutaan

Masih dari Samsung, rekomendasi berikutnya ada Galaxy A04. Kamera 50 MP pada Samsung Galaxy A04 menjadi salah satu poin plus dari HP satu ini. Dengan kamera tersebut, gambar yang ditangkap bisa memiliki kualitas unggulan yang enak dipandang.

4. Samsung Galaxy A04s

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: samsung.com

Warna: Black, Green, White, Copper
Dimensi: 164.7 x 76.7 x 9.1 mm
Berat: 195 g
Performa: Exynos 850 (8nm)
Layar: 6.5 inch HD+ (720 x 1600) PLS LCD, 90Hz, 400 nits
Penyimpanan: 3 GB / 32 GB, 4 GB / 32 GB, 4 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast Charging 15 W
Kamera: 50 MP wide, 2 MP macro, 2 MP depth, 5 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,9 jutaan

Terakhir dari Samsung, rekomendasi berikutnya adalah Galaxy A04s. Di atas kertas, spesifikasi Samsung Galaxy A04s termasuk mumpuni untuk dipakai di awal 2023. HP satu ini menjadi daily driver yang cocok bagi kamu yang menginginkan HP performa tinggi dengan harga terjangkau.

5. Xiaomi Redmi 10 2022

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: mi.co.id

Warna: Carbon Gray, Pebble White, Sea Blue
Dimensi: 162 x 75.5 x 8.9 mm
Berat: 181 g
Performa: MediaTek Helio G88 (12nm)
Layar: 6.5 inch FHD+ (1080 x 2400) IPS LCD, 90Hz, Corning Gorilla Glass 3
Penyimpanan: 4 GB / 64 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast charging 18 W, Reverse charging 9 W
Kamera: 50 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP macro, 2 MP depth, 8 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,8 jutaan

Rekomendasi berikutnya ada Xiaomi Redmi 10 2022. HP satu ini hadir dengan spesifikasi yang bisa dibilang cukup tinggi pada rekomendasi kali ini. Mengusung MediaTek Helio G88 (12nm) pada sektor dapur pacu membuat HP satu ini andal dalam menyelesaikan berbagai keperluan.

6. Xiaomi Redmi 10A

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: mi.co.id

Warna: Charcoal Black, Sea Blue, Slate Grey
Dimensi: 164.9 x 77.1 x 9 mm
Berat: 194 g
Performa: MediaTek Helio G25 (12 nm)
Layar: 6.53 inch HD+ (720 x 1600) IPS LCD, 400 nits (typ)
Penyimpanan: 3 GB / 32 GB, 4 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast charging 18 W, Reverse charging 9 W
Kamera: 13 MP wide dan 5 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,7 jutaan

Masih dari brand yang sama, rekomendasi berikutnya ada Xiaomi Redmi 10A. HP budget satu ini hadir dengan spesifikasi yang bisa dibilang lumayan untuk dimiliki. Baterai besar 5000 mAh pada HP ini memberikan kenyamanan saat dipakai dalam waktu yang lama.

7. Realme C35

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: buy.realme.com

Warna: Glowing Black, Glowing Green
Dimensi: 164.4 x 75.6 x 8.1 mm
Berat: 189 g
Performa: Unisoc Tiger T616 (12 nm)
Layar: 6.6 inch FHD+ (1080 x 2408) IPS LCD, 480 nits (typ), 600 nits (HBM)
Penyimpanan: 4 GB / 64 GB, 6 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB
Baterai: 5.000 mAh dengan Fast charging 18 W
Kamera: 50 MP wide, 2 MP macro, 0,3 MP depth, 8 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,7 jutaan

Rekomendasi berikutnya adalah Realme C35. HP keluaran pertengahan 2023 ini masih layak sekali untuk dimasukkan ke dalam rekomendasi. Pasalnya, Realme C35 memiliki spesifikasi unggul khususnya di sektor kamera yang memiliki lensa 50 MP.

8. Realme C31

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: buy.realme.com

Warna: Glowing Black, Glowing Green
Dimensi: 164.7 x 76.1 x 8.4 mm
Berat: 197 g
Performa: Unisoc Tiger T612 (12 nm)
Layar: 6.5 inch HD+ (720 x 1600) IPS LCD, 120Hz
Penyimpanan: 3 GB / 32 GB, 4 GB / 64 GB
Baterai: 5000 mAh
Kamera: 13 MP wide, 2 MP macro, 0,3 MP depth, 5 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,2 jutaan

Masih dari Realme, rekomendasi berikutnya adalah Realme C31. Sedikit berbeda dengan abangnya, Realme C31 tampil lebih kalem dengan spesifikasi yang diturunkan. meski mengalami penurunan spesifikasi, HP satu ini masih sangat layak untuk dijadikan opsi lain untuk HP Rp 1 jutaan.

9. Realme Narzo 50A Prime

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: buy.realme.com

Warna: Speed Blue, Speed Black
Dimensi: 164.1 x 75.5 x 8.5 mm
Berat: 194 g
Performa: Mediatek Helio G96 (12 nm)
Layar: 6.6 inch FHD+ (1080 x 2412) IPS LCD, 120Hz
Penyimpanan: 4 GB / 64 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast charging 33 W
Kamera: 50 MP wide, 2 MP macro, 2 MP depth, 16 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,7 jutaan

Terakhir dari Realme, rekomendasi berikutnya adalah Narzo 50A Prime. Rilis hampir berbarengan dengan Realme C31, performa Realme Narzo 50A Prime juga patut untuk dilirik. Kamera 50 MP, baterai 5000 mAh, serta Mediatek Helio G96 (12 nm) membuat HP satu ini susah untuk tidak dilirik.

10. Infinix Note 12

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: infinixmobility.com

Warna: Jewel Blue, Force Black, Sunset Golden
Dimensi: 164.4 x 76.7 x 7.9 mm
Berat: 184.5 g
Performa: MediaTek Helio G88 (12nm)
Layar: 6.7 inch FHD+ (1080 x 2400) AMOLED, 1000 nits (peak)
Penyimpanan: 4 GB / 64 GB, 4 GB / 128 GB, 6 GB / 128 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast Charging 33 W
Kamera: 50 MP wide, 2 MP depth, QVGA, 16 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,8 jutaan

Rekomendasi berikutnya ada Infinix Note 12. Seperti biasa, Infinix selalu menghadirkan chipset MediaTek yang kali ini merupakan seri Helio G88 (12nm). Dengan chipset satu ini, performa yang ditawarkan Infinix Note 12 tentu termasuk andal dalam melibas berbagai aplikasi berat.

11. Infinix Note 12i

11 Rekomendasi HP Rp 1 jutaan dengan RAM 4 GB, lancar untuk buka banyak aplikasi

foto: infinixmobility.com

Warna: Force Black, Snowfall
Dimensi: 170.7 x 77.4 x 8.3 mm
Berat: 198 g
Performa: MediaTek Helio G85 (12nm)
Layar: 6.82 inch HD+ (720 x 1612) IPS LCD, 90Hz
Penyimpanan: 4 GB / 128 GB
Baterai: 5000 mAh dengan Fast Charging 33 W
Kamera: 50 MP wide, 2 MP depth, QVGA, 8 MP wide Selfie Camera
Harga: Rp 1,6 jutaan

Terakhir, techno.id merekomendasikan Infinix Note 12i. HP satu ini bisa dibilang masih layak untuk dipinang pada awal 2023 ini. Bukan tanpa alasan, Helio G85 (12nm), baterai 5000 mAh, kamera 50 MP menjadi poin penting dari HP satu ini.


(brl/guf)