15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

Techno.id - Mengadakan kegiatan atau acara yang mengundang banyak orang pastinya akan direncanakan jauh hari sebelumnya. Berbagai persiapan mulai dari jamuan, konsep ruangan, hingga jumlah undangan perlu diperhatikan dengan baik agar acara bisa berjalan maksimal.

Salah satu yang paling pokok adalah membuat undangan yang akan dikirimkan. Dalam membuat sebuah undangan, ada berbagai aspek yang perlu diperhatikan mulai dari estetika, penulisan acara, hingga penyematan denah lokasi perlu dipertimbangkan dengan baik.

Kini tersedia banyak website yang bisa digunakan untuk membuat undangan. Tidak hanya bisa menghemat budget yang dikeluarkan, website pembuat undangan juga memiliki banyak fitur menarik yang bisa digunakan dengan mudah dan tentunya gratis.

Berkenaan dengan pembahasan tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Rabu (23/11), 15 website pembuat undangan di laptop dan HP.

1. Our Wedding

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: our-wedding.link

Our Wedding merupakan website pertama yang bisa kamu gunakan untuk membuat undangan. Dengan website satu ini, berbagai kreasi undangan bisa kamu buat sesuai keinginan yang ada. Tak hanya itu, Our Wedding juga menyediakan banyak template yang bisa digunakan secara gratis untuk menuangkan ide yang kamu miliki.

2. Webnikah

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: webnikah.com

Webnikah juga merupakan situs yang bisa digunakan untuk membuat sebuah undangan. Melalui website satu ini, kamu bisa mendesain undangan pernikahan sesuai ide yang dimiliki. Berbagai template, gambar hiasan, hingga font menarik bisa digunakan secara gratis untuk membuat sebuah undangan.

3. downloadand + print

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: downloadandprint.com

downloadand + print merupakan salah satu website yang bisa digunakan untuk membuat undangan. Berbagai undangan pernikahan sesuai keinginan bisa dibuat dengan mudah menggunakan website satu ini. Tak hanya itu, downloadand + print juga memberikan banyak template secara gratis yang bisa digunakan dengan mudah.

4. Akanikah

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: akanikah.com

Website lain yang bisa digunakan untuk membuat undangan pernikahan adalah Akanikah. Dengan website satu ini, kamu bisa menyusun undangan pernikahan dengan mudah. Tidak hanya itu, kamu juga bisa menambahkan video, link, lagu, titik lokasi, serta gambar yang bisa membuat undangan kamu lebih lengkap dan menarik.

5. Menica

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: menica.pro

Jika ingin mencoba website lain, kamu bisa menggunakan Menica. Dengan website satu ini, membuat undangan bisa jadi lebih mudah. Kamu bisa menambahkan banyak ornamen seperti foto, musik, video, alamat, dan masih banyak lagi saat membuat undangan yang diinginkan. Jika ingin menggunakan Menica, kamu bisa mencoba versi gratis dari website ini.

6. Clementine Creative

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: clementinecreative.co.za

Clementine Creative juga bisa kamu gunakan untuk membuat undangan pernikahan dengan mudah. Melalui website satu ini, kamu bisa merealisasikan ide undangan sesuai keinginan. Clementine Creative juga menyediakan banyak template menarik serta gratis yang tentu bisa membuat undangan kamu menjadi semakin menarik.

7. Printable Invitation Kits

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: printableinvitationkits.com

Website lain yang bisa kamu gunakan untuk membuat undangan adalah Printable Invitation Kits. Melalui website ini, kamu bisa menggunakan banyak template yang ada secara gratis. Tidak hanya itu, Printable Invitation Kits juga bisa kamu gunakan untuk membuat wedding invitation, birthday cards, dan masih banyak lagi.

8. Greetings Island

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: greetingsisland.com

Greetings Island juga merupakan website lain yang bisa kamu gunakan untuk membuat banyak undangan. Mulai dari undangan pernikahan, thanksgiving, birthdays' invitation, dan masih banyak lagi. Hanya dengan mengunjungi website resminya, kamu bisa membuat undangan dengan menarik.

9. Wedding Chicks

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: weddingchicks.com

Jika ingin menjajal website lain, kamu bisa menjajal Wedding Chicks. Melalui website satu ini, kamu bisa dengan mudah membuat undangan pernikahan yang menarik. Banyak sekali template gratis yang bisa dicoba saat membuka website satu ini. Selain itu, Wedding Chicks juga memiliki beberapa rekomendasi pernak pernik yang berkaitan dengan pernikahan seperti cincin, dekorasi ruangan, rekomendasi ruangan, dan masih banyak lagi.

10. PsPrint by Deluxe

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: psprint.com

Website lain yang bisa kamu kunjungi untuk membuat undangan dengan mudah adalah PsPrint by Deluxe. Tidak hanya bisa digunakan untuk membuat undangan, PsPrint by Deluxe juga memiliki banyak template lain mulai dari banner, brosur, postcard, poster, dan masih banyak lagi. Untuk menikmati semua fitur yang ada, kamu hanya perlu mengunjungi website resmi PsPrint by Deluxe dan membuat akun.

11. Want that Wedding

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: wantthatwedding.co.uk

Bagi kamu yang ingin menjajal website pembuat undangan lain, tidak ada salahnya untuk mengunjungi Want that Wedding. Melalui website satu ini, kamu bisa membuat undangan pernikahan semenarik mungkin. Pasalnya, Want that Wedding memiliki banyak fitur menarik yang bisa membantu kamu dalam memudahkan proses pembuatan undangan pernikahan yang kamu inginkan.

12. Sebar Undangan

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: sebarundangan.id

Sebar Undangan merupakan website lain yang bisa kamu gunakan untuk membuat undangan secara online. Kamu bisa membuat undangan pernikahan menggunakan banyak sekali template yang tersedia pada website satu ini. Tidak hanya itu, Sebar Undangan juga memiliki fitur menarik yang membuat kamu bisa menambahkan banyak komponen seperti foto, video, alamat, dan masih banyak lagi.

13. Cards & Pockets

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: cardsandpockets.com

Selain beberapa website yang dijelaskan di atas, kamu juga bisa mencoba Cards & Pockets untuk membuat undangan pernikahan sesuai yang diinginkan. Dengan website satu ini juga kamu bisa berkonsultasi seputar persiapan pernikahan melalui fitur Live chat yang disediakan.

14. Undangan Pernikahan Online

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: inveet.id

Undangan Pernikahan Online adalah website lain yang bisa kamu gunakan untuk membuat undangan pernikahan secara online. Hanya dengan website satu ini, banyak template undangan bisa kamu coba secara gratis. Selain itu Undangan Pernikahan Online juga menyediakan berbagai paket pernikahan yang bisa dipilih agar proses pembuatan desain bisa berjalan semakin mudah.

15. Canva

15 Website pembuat undangan di laptop dan HP, tersedia banyak template

foto: canva.com

Rekomendasi selanjutnya yaitu Canva. Hanya bermodalkan website satu ini, kamu bisa membuat undangan yang sangat menarik. Berbagai template gratis tersedia pada Canva untuk kamu coba dengan mudah untuk membuat undangan sesuai apa yang diinginkan.


(brl/guf)