5 Flash disk mungil pilihan Techno.id

Ilustrasi Flash Disk © 2015 Venomous Vector/ Shutterstock.com
Techno.id - Hampir semua perangkat teknologi dibuat lebih kecil agar praktis saat dibawa ke mana-mana. Hal ini berlaku juga untuk perangkat penyimpanan seperti flash disk. USB flash disk dianggap sebagai memori penyimpanan paling populer karena bentuknya yang mungil tetapi dapat menyimpan berbagai file yang besar.
Percaya atau tidak, saat ini flash disk sudah dikembangkan agar terlihat lebih kecil, bahkan ukurannya hampir sama dengan kuku jari Anda. Nah, jika Anda tertarik dengan flash disk yang mungil-mungil, Techno.id akan memperlihatkan lima flash disk dengan desain yang mungil.
- Apacer kenalkan flash drive super mini berukuran 13 mm Apacer memperkenalkan dua flash drive baru dengan bodi super mini.
- 9 Rekomendasi flashdisk kapasitas 32 GB, harga Rp 50 ribuan Penggunaan flashdisk yang mudah dan ringan untuk dibawa menjadikan benda ini menjadi salah satu opsi unggulan untuk digunakan.
- Flash disk terbaru SanDisk tawarkan kecepatan hingga 150MB per detik SanDisk Ultra Flair USB 3.0 diklaim mampu membaca file dengan kecepatan hingga 150MB per detik.

PNY T3 Attaché USB 3.0
Dari tampilan fisiknya saja, T3 Attaché sangat menggoda. Didesain tanpa tutup, flash disk berwarna perak metalik ini berukuran cukup kecil. Saking kecilnya, T3 Attaché pun nyaman ketika disimpan di kantong baju atau dompet, mengingat beratnya hanya 3,2 gram dan ukurannya tak lebih besar dari sebuah koin. T3 Attaché juga memiliki lubang portabilitas yang bisa disambungkan dengan paket gantungan bawaannya, sehingga bisa mendukung mobilitas maupun gaya Anda.
Karena sudah mendukung teknologi USB 3.0, kemampuannya pun mumpuni. Untuk kecepatan baca, T3 Attaché berkapasitas 64GB mampu meraih 115MB per detik. Sedangkan performanya saat menuliskan data mencapai 21MB per detik.

Apacer AH155 USB 3.0
Apacer kembali memasok model flash drive baru dengan ukuran yang super mini yakni 13 mm. Flash drive yang tidak lebih besar dari ibu jari orang dewasa ini sering disebut dengan flash drive USB 3.0 AH155. Flash drive dengan kapasitas maksimal 64GB ini diklaim dapat bertahan lama dari kelembapan dan debu.
Sejak pertama kali jumpa, Anda akan terkesima dengan tampilannya yang begitu kecil. Ya, Apacer pada kesempatan ini memang sengaja mengeluarkan flash drive yang minimalis serta dilengkapi dengan rantai logam untuk menjaganya agar tidak mudah hilang. Jadi, Anda bisa menjadikan flash drive ini sebagai gantungan kunci yang menarik.

Apacer AH517 USB 3.0
Apacer dikenal sering meluncurkan flash drive dengan ukuran yang minimalis. Nah, kali ini mereka sengaja merilis sebuah flash disk USB 3.0 dengan ukuran hanya 2,5 x 1,7 x 0,8cm. Menariknya lagi, perangkat ini juga dibekali dengan teknologi canggih (COB) Chip on Board yang membuat AH517 jadi tahan debu, tahan air, serta tahan guncangan. Flash disk AH517 dirilis dengan pilihan warna biru dan merah serta mengusung kapasitas maksimum 64GB.
Sebagai penyempurna fitur dan spesifikasi yang diusung oleh USB flash drive ini, Apacer sengaja memberikan gratis software ACE untuk diunduh. Software Apacer Compression Explorer alias ACE merupakan software aplikasi yang memberikan kompresi file, dekompresi, dan perlindungan kata kunci. Apacer mengklaim penggunaan software tersebut bakal meningkatkan kapasitas penyimpanan, drag dan drop file dengan mudah, serta dapat menyajikan pengaturan direktori.

Apacer AH156 USB 3.0
Flash disk yang memiliki ukuran hampir sama dengan jari manusia ini diklaim membawa sejumlah fitur unggulan dan desain unik nan elegan yang terinspirasi dari rancang bangun atap Sydney Opera House di Australia.
Tak hanya elegan, flash disk Apacer AH156 juga dilengkapi dengan fitur-fitur mumpuni seperti interface USB 3.0 yang memiliki kecepatan 10 kali lebih cepat dalam mentransfer data. Selain itu, flash disk ini juga dibekali ruang penyimpanan yang sangat besar, yakni mulai 8GB, 16GB, 32GB, hingga 64GB.

SanDisk Ultra Fit USB 3.0
SanDisk telah memperkenalkan perangkat terbarunya yang diklaim paling kecil di dunia pada ajang Computex 2015 di Taipei, Taiwan. Flash disk tersebut mereka namai sebagai Ultra Fit yang merupakan flash disk USB 3.0 dengan kapasitas penyimpanan hingga 128GB.
SanDisk mengatakan jika flash disk mungilnya tersebut mampu melakukan transfer data dengan kecepatan hingga 130MB/s. Anda bisa mendapatkan flash disk mungil dengan kapasitas jumbo ini dengan harga Rp 1,6 jutaan.
Demikian tadi, deretan flash disk mungil yang diluncurkan oleh perusahaan PNY, Apacer, dan Sandisk. Ketiganya berupaya menghadirkan flash disk berukuran mini untuk memudahkan mobilitas kerja.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara membuat foto lawas keluarga jadi bergerak dengan AI di 2025, terlihat nyata
-
Cara terbaru pakai dua akun WhatsApp di iPhone, urusan pribadi & kantor tak lagi campur
-
Cara mudah update semua aplikasi sekaligus di Windows, lebih praktis dan singkat tanpa ribet di 2025
-
Cara aktifkan webcam eksternal di laptop Windows 7 hingga 11, lengkap dengan rekomendasi terbaik 2025
-
10 Alasan dan solusi laptop gampang lag dan panas di 2025, baru beli tapi kok lemot?
TECHPEDIA
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta