5 Hal yang harus diperhatikan sebelum beli tablet untuk anak-anak

Tablet untuk anak-anak © 2015 washingtonpost.com
Techno.id - Anak zaman sekarang gemar menggunakan tablet ketimbang permainan yang lain. Entah kenapa, mereka lebih senang bermain di dalam rumah sambil pegang tablet daripada bermain di luar bersama teman-teman. Meski begitu, kesenangan anak-anak itu juga ada sisi baiknya yang menjadikan orang tua tidak terlalu repot untuk mengawasi putra-putrinya.
Justru, dengan tablet tersebut, orang tua bisa mengawasi anak-anak lebih gampang. Pasalnya, di dalam tablet itu biasanya sudah dibekali fitur parental control yang dapat digunakan untuk memantau aktivitas anak. Jadi, sebelum membeli tablet, sebaiknya orang tua harus memastikan bahwa di dalam tablet tersebut terdapat fitur parental control atau fitur lain yang menunjang untuk kebaikan anak-anak mereka.
- 10 Tips mengawasi gadget anak lebih aman , nggak cuma tetapkan batasan waktu penggunaan Orang tua tidak bisa sepenuhnya melarang karena perangkat ini juga dibutuhkan untuk belajar dan mengembangkan keterampilan teknologi.
- Samsung Galaxy Tab 3 Kids, ubah tangis anak jadi senyum keceriaan Samsung Galaxy Tab 3 Kids merupakan tablet khusus anak-anak yang bisa digunakan untuk orang tua juga.
- 5 Aplikasi ini bisa kontrol penggunaan gadget pada anak Kebiasaan bermain gadget diketahui dapat menghambat stimulus fisik atau motorik pada anak.
Berikut lima hal yang harus diperhatikan sebelum membeli tablet untuk anak-anak yang disadur dari Gizmag (21/10/15).

Fitur parental control
Jika Anda membiarkan anak menggunakan tablet sendiri, berarti ada saat di mana Anda tak dapat mengawasinya. Anda juga tak tahu dia sedang membuka aplikasi apa. Oleh sebab itu, fitur parental control sangatlah penting untuk mengawasi segala aktivitas anak bersama tablet.
Fitur parental control bisa dikatakan sebagai "satpam" bagi sang buah hati karena tugasnya bermacam-macam di antaranya untuk mengawasi, menetapkan batas waktu bermain dengan tablet, akses ke aplikasi yang dapat menyesuaikan dengan usia, dan pemantauan browsing web. Bahkan, fitur parental control ini juga menawarkan berbagai hal seperti melacak kemajuan dalam aplikasi pendidikan, serta memberikan hadiah digital bila sang anak berperilaku baik.

Ketangguhan tablet
Terkadang, anak-anak tidak tahu harus bagaimana merawat tablet yang mereka miliki. Bisa saja mereka menggunakan tablet seperti mainan biasa yang sering ditaruh di sembarang tempat atau dibanting-banting. Jadi, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, ada baiknya Anda memilihkan bahan tablet terbaik yang tidak mudah rusak atau pecah.
Anda dapat membelikan tablet dengan bezel yang besar, layar yang tahan banting, atau bisa juga dengan memberikan casing pengaman tambahan.

Pemilihan permainan
Jika bicara tentang tablet untuk anak-anak, biasanya yang paling mereka sukai adalah game. Oleh karena itu, pilihkan game yang sesuai dengan usianya. Selain itu, usahakan permainan tersebut bisa kompatibel dengan berbagai sistem operasi seperti Android dan iOS. Jadi, Anda tak akan kebingungan mencarikan game yang sesuai dengan tablet anak-anak Anda.

Aplikasi pilihan
Selain bermain, ajaklah putra-putri Anda menggunakan tablet untuk belajar. Berikan aplikasi-aplikasi pilihan yang dapat menunjang pendidikan dan kemajuan mereka. Sekarang ini, aplikasi yang syarat akan pendidikan sudah banyak sekali. Jadi, Anda tinggal memilihkan aplikasi apa yang sesuai dengan pendidikan anak-anak Anda.

Harga
Ada beberapa pertimbangan harga untuk membeli suatu tablet khusus anak-anak. Biasanya ada tablet yang telah menyediakan aplikasi khusus untuk anak-anak, ada pula tablet biasa yang meminta Anda untuk mencari aplikasi sendiri. Harganya pun juga berbeda, tablet yang dikhususkan untuk kebaikan anak terkadang lebih mahal daripada tablet biasa. Kendati demikian, tak apalah mengeluarkan dana lebih bila ujung-ujungnya juga untuk kebaikan putra-putri Anda.
Yang terpenting pemberian tablet untuk anak-anak itu untuk kemajuan dan kebahagian mereka, bukan malah menjadikan mereka malas dalam belajar dan tindakan negatif lainnya.
HOW TO
-
Cara membuat foto lawas keluarga jadi bergerak dengan AI di 2025, terlihat nyata
-
Cara terbaru pakai dua akun WhatsApp di iPhone, urusan pribadi & kantor tak lagi campur
-
Cara mudah update semua aplikasi sekaligus di Windows, lebih praktis dan singkat tanpa ribet di 2025
-
Cara aktifkan webcam eksternal di laptop Windows 7 hingga 11, lengkap dengan rekomendasi terbaik 2025
-
10 Alasan dan solusi laptop gampang lag dan panas di 2025, baru beli tapi kok lemot?
TECHPEDIA
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta