Akankah OnePlus 2 lebih unggul dari Samsung Galaxy S6?

Ilustrasi perbandingan OnePlus 2 dan Galaxy S6 © 2015 Softpedia.com
Techno.id - Hari ini OnePlus resmi merilis smartphone terbarunya secara global, OnePlus 2. Ponsel pintar ini digadang-gadang bakal menjadi ponsel yang paling diminati tahun ini karena spesifikasi yang diusungnya dinilai mampu menyaingi pamor smartphone sekelasnya, salah satunya Samsung Galaxy S6.
Anda tentunya penasaran benarkah spesifikasi dari smartphone yang akan diluncurkan di Indonesia 31 Juli mendatang ini memang mampu menyaingi spesifikasi ponsel seri populer Galaxy yang diluncurkan Samsung tersebut? Nah, ketimbang Anda penasaran, berikut adalah data perbandingan spesifikasi dari kedua ponsel tersebut seperti Techno.id kutip dari Softpedia (28/7/15).
- OnePlus 2 masuk Indonesia 31 Juli mendatang Siap-siap kedatangan tamu istimewa dari OnePlus.
- Tawarkan spesifikasi unggulan, OnePlus 2 hadir di Indonesia Ini spesifikasi, harga, dan varian OnePlus 2 di Indonesia
- Spesifikasi OnePlus 3 bocor, punya kamera 16MP dan 8MP Jika bocoran ini benar, maka OnePlus menawarkan beberapa peningkatan dari OnePlus 2 ke OnePlus 3.

Desain dan Tampilan
OnePlus 2 dibekali dengan layar 5,5inci dengan resolusi 1080 x 1920piksel, sedangkan Galaxy S6 dibekali dengan layar 5,1inci dengan resolusi 1440 x 2567 piksel. Ukuran layar yang cukup lebar ini membuat siapa saja yang menggunakan OnePlus 2 akan puas saat memainkan sebuah games atau melakukan YouTube-ing. Selain itu, format resolusi FHD yang diusung OnePlus 2 dikabarkan jadi keunggulan karena lebih hemat konsumsi baterai ketimbang Samsung Galaxy S6.
Sayangnya, untuk urusan ukuran bodi, ponsel pabrikan Tiongkok ini harus mengakui ketipisan yang diusung Galaxy S6. Pasalnya, si OnePlus 2 ini dianugerahi bodi yang cukup bongsor yakni sekitar 151,8 x 74,9 x 9,85 mm dan berat 175g. Sementara Galaxy S6 dibekali dengan ukuran yang lebih langsing yakni 143,4 x 70,5 x 6,8mm dengan berat hanya 128g saja.

Hardware
Untuk masalah perangkat keras, nampaknya OnePlus 2 harus mengakui kecanggihan yang diusung kompetitornya Galaxy S6. Pasalnya, OnePlus hanya dibekali dengan prosesor Snapdragon 810 yang banyak diisukan mengalami masalah overheating (meski OnePlus sendiri mengklaim masalah tersebut sudah bisa diatasi oleh pihaknya) serta RAM berkapasitas 4GB dan ruang penyimpanan internal 64GB.
Bandingkan dengan Galaxy S6 yang mengusung prosesor ciptaan Samsung sendiri, Exynos 7240 yang bebas dari masalah bahkan diklaim memiliki struktur yang cukup solid, serta dibekali dengan RAM yang 'hanya' berkapasitas 3GB dan ruang penyimpanan internal yang lebih jumbo yakni 128GB.

Sistem Operasi
Samsung membekali Galaxy S6 dengan Android Lollipop 5.0 yang saat ini telah bisa diupgrade ke versi 5.1.1 (meski pada kenyataannya versi Lollipop 5.1.1 memiliki banyak masalah). Sementara OnePlus membekali OnePlus 2 dengan sistem operasi OxygenOS 2.0.
Di sinilah letak keunggulan dari OnePlus 2, ponsel pintar Tiongkok itu berani menggunakan OS yang telah mengusung Android Lollipop 5.1 bahkan diawal kemunculannya. Selain itu, penggunaan OxygenOS 2.0 membuat ponsel besutan OnePlus tersebut telah banyak mengusung fitur Android M serta mengusung fitur konfigurasi khusus untuk tombol kapasitif dan mengumpulkan aplikasi yang sering digunakan dalam satu tombol Shelf.

Kamera
Kamera OnePlus 2 dikabarkan tak jauh beda dengan yang diusung oleh Samsung Galaxy S6. Ya, generasi penerus OnePlus One tersebut memang telah mengusung resolusi kamera yang cukup mumpuni yakni 13MP untuk kamera utama dan 5MP untuk kamera di bagian depan. Sementara itu, Galaxy S6 sedikit memiliki keunggulan di resolusi kamera utama yang mencapai 16MP, sedangkan kamera di bagian depan mengusung resolusi yang hampir sama dengan OnePlus 2 yakni 5MP.

Konektivitas
Sama halnya dengan spesifikasi kamera, konektivitas dari OnePlus 2 disebutkan tak berbeda jauh dengan Samsung Galaxy S6. OnePlus 2 dilaporkan mengusung konektivitas LTE, HSPA, HSPUPA, EDGE, dan GPRS, sedangkan Galaxy S6 mengusung spesifikasi LTE-A Cat 6 (yang diklaim lebih cepat dari fitur LTE yang diusung OnePlus 2), HSPA, HSUPA, UMTS, EDGE, dan GPRS.
Namun, jika Anda orang yang gemar memiliki lebih dari dua sim cards, OnePlus 2 merupakan pilihan yang bijak, karena ponsel ini telah dibekali dengan fitur dual SIM.

Baterai
Baterai merupakan kelemahan lain dari Galaxy S6. Betapa tidak, ponsel se kaliber Galaxy S6 hanya dibekali dengan kapasitas baterai 2.550mAh. Belum lagi saat pengguna mengupgarde OS ponsel tersebut ke versi Android 5.1.1 yang diklaim banyak orang boros baterai.
Nah untuk itu, jika Anda ingin membeli ponsel dengan fitur tak jauh beda dari Samsung Galaxy S6 namun dengan kapasitas baterai yang cukup memadai, maka OnePlus 2 lah jawabannya. Kapasitas baterai sebesar 3.300mAh yang diusung ponsel ini dikabarkan akan membuat performanya lebih baik ketimbang kompetitornya tersebut.
Itulah daftar perbandingan spesifikasi dari OnePlus 2 dan Samsung Galaxy S6. Apakah Anda cukup tertarik dengan ponsel yang baru saja dirilis dengan harga Rp 5,3 jutaan tersebut atau malah lebih suka dan memilih Samsung Galaxy S6?
HOW TO
-
Cara mudah update semua aplikasi sekaligus di Windows, lebih praktis dan singkat tanpa ribet di 2025
-
Cara aktifkan webcam eksternal di laptop Windows 7 hingga 11, lengkap dengan rekomendasi terbaik 2025
-
10 Alasan dan solusi laptop gampang lag dan panas di 2025, baru beli tapi kok lemot?
-
Cara mengaktifkan kembali akun Facebook dan WA yang terblokir, ini teknik terbarunya di 2025
-
Cara buat wallpaper bergerak di laptop & komputer terbaru 2025, gampang dan pakai AI lebih cepat
TECHPEDIA
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta