Bocoran DJI Mini Pro 4, mampu bertahan di udara selama 34 menit dengan paket baterai standard
Techno.id - DJI tampaknya bakal meluncurkan iterasi terbaru dari jajaran drone Mini dalam waktu dekat. Berkat bocoran yang dibagikan pemberi informasi terpercaya, Quadro_News dan OsitaLV, yang dibagikan secara online, terdapat gambar-gambar yang menampilkan DJI Mini 4 Pro yang belum diumumkan beserta kemasannya. Bahkan ada juga beberapa spesifikasi utama perangkat tersebut.
Berdasarkan gambar yang terpampang, Mini generasi berikutnya ditampilkan dengan desain baru. Di bagian depan terdapat empat sensor kamera, bukan dua. Dua di antaranya menghadap ke depan sementara dua lainnya menghadap ke belakang.
-
DJI Mini 3 Pro resmi rilis di Indonesia, ini spesifikasi lengkapnya DJI Mini 3 Pro dibekali dengan tiga mode percepatan yang bisa terbang dengan kecepatan hingga 16 m/s.
-
DJI perkenalkan Air 3, drone dengan kamera ganda dan waktu terbang yang lebih lama Drone ini menawarkan sederet fitur mumpuni untuk pengambilan gambar dan video udara
-
4 Kecanggihan drone portable ini bisa abadikan momen saat liburan Bikin liburanmu makin seru nih.
Meskipun bagian bawahnya tidak terlihat, namun dapat diasumsikan bahwa ada juga dua sensor yang menghadap ke bawah seperti pendahulunya. Menurut kemasan tersebut, semua ini merupakan kemampuan Omnidirectional Active Obstacle Sensing DJI Mini 4 Pro yang baru, yang memungkinkan perangkat ini melakukan manuver melintasi rintangan dengan lebih efektif.
foto: quadro_news/ositalv
Di bagian depan juga terlihat kamera dengan lensa 24mm f/1.7 yang dipasang pada gimbal 3-sumbu. Meskipun pengaturan ini mungkin terlihat mirip dengan DJI Mini 3 Pro tahun lalu, namun dari kemasannya, ternyata tidak sepenuhnya demikian.
Berdasarkan informasi yang diberikan, drone yang lebih baru ini diklaim mampu merekam video hingga resolusi 4K dengan hitungan frame rate yang lebih cepat yaitu 100fps melalui sensor onboard 48MP, yang jauh melebihi batas 60fps dari pendahulunya. Selain itu, kamera ini juga dikatakan memiliki fitur dukungan HDR, True Vertical Shooting, serta beberapa fungsi cerdas seperti FocusTrack, Waypoint Flight, dan Hyperlapse.
Selain itu, DJI Mini 4 Pro ini diduga akan memiliki berat kurang dari 249g, menawarkan jangkauan transmisi video FHD hingga 20km, sebuah peningkatan cukup signifikan dibanding jangkauan Mini 3 Pro yang hanya 12 km dengan menggunakan baterai standar.
foto: quadro_news/ositalv
Kabarnya Mini 4 Pro mampu bertahan di udara selama 34 menit dengan paket baterai standar seperti pendahulunya. Dalam hal ini, tidak diketahui apakah drone yang lebih baru ini dapat mendukung Intelligent Flight Battery Plus. Yang tak kalah penting, pada bagian depan kemasan juga memperlihatkan pengendali jarak jauh DJI RC-N1.
Tampaknya Mini 4 Pro juga akan mendapatkan dukungan Waypoint, yang memungkinkan pengguna memprogram jalur penerbangan tertentu untuk mengambil rekaman atau mengambil foto. Fitur ini memungkinkan pengguna memilih hal-hal seperti ketinggian, kecepatan, zoom, dan waktu melayang untuk setiap waypoint, mengubahnya menjadi perangkat yang jauh lebih berguna.
Sejauh ini, DJI masih bungkam mengenai perilisan drone baru ini. Namun menurut OsitaLV, Mini 4 Pro baru kemungkinan akan diluncurkan pada 15 September 2023.
RECOMMENDED ARTICLE
- DJI perkenalkan Air 3, drone dengan kamera ganda dan waktu terbang yang lebih lama
- Drone DJI Mavic 3 Pro bakal segera hadir di Indonesia, cocok untuk bikin konten aerial
- DJI luncurkan Inspire 3, drone anyar dengan kamera beresolusi 8K
- Tim peneliti China kembangkan Mirs-X, drone amfibi yang tak cuma bisa terbang tapi juga menyelam
- DJI luncurkan Matrice 350 RTK, drone tangguh dengan durasi terbang hampir satu jam