Comfort Zone: Ubah sebotol air jadi humidifier pribadi

Comfort Zone: Ubah sebotol air jadi humidifier pribadi

Techno.id - Satu lagi perangkat pelembab udara alias humidifier unik yang wajib Anda miliki. Humidifier besutan Comfort Zone ini diklaim mampu mengubah sebotol air mineral menjadi perangkat humidifier pribadi.

Ya, perangkat berukuran 17,5 x 12,9 x 7,8cm ini memang memanfaatkan botol air mineral sebagai sumber air untuk melembabkan udara. Jadi, jika Anda ingin menggunakan alat ini, Anda harus terlebih dahulu menghubungkan sebotol air mineral ke katup khusus. Setelah itu, nyalakan Comfort Zone humidifier dan kabut halus bakal keluar dari sisi katup satunya.

Comfort Zone humidifier juga dilengkapi dengan teknologi ultrasonik. Dengan teknologi ini, kabut yang dihasilkan jadi lebih banyak dan juga lebih halus. Bahkan, ketika beroperasi Comfort Zone humidifier tidak menghasilkan suara yang berisik, sehingga sangat cocok diletakkan di kamar tidur anak maupun kamar tidur Anda.

Comfort Zone humidifier ini sangat cocok juga digunakan untuk Anda yang gemar traveling karena beratnya yang hanya mencapai 14,4ons dan ukurannya yang tak terlalu besar sehingga mudah diletakkan di dalam tas backpack Anda.

Comfort Zone portabel humidifier dibanderol dengan harga Rp 299 ribuan saja. Nah, jika Anda tertarik memilikinya, perangkat pelembab udara ini bisa Anda dapatkan melalui situs Amazon.com

(brl/red)