Gadget usang lebih boros dari gadget baru
Techno.id - Semakin banyak bermunculan gadget baru, bukan berarti akan meninggalkan gadget lama. Sebagian orang tetap menggunakan gadget lama mereka, yang dipikir lebih menghemat pengeluarannya. Namun, sebuah penelitian baru-baru yang dilansir Dailymail.com(06/02/15), malah berpendapat sebaliknya.
Para peneliti dariRochester Institute of Technology di New York memperkirakan penggunaan energi dari produk individu, dengan menggunakan data 'Economic Inpu-Output Life Cycle Assessment Database'. Database ini menentukan emisi lingkungan dan konsumsi energi yang dihasilkan saat pembuatan gadget individu.
Mereka juga mempelajari laporan konsumen untuk memperkirakan penggunaan dan kepemilikan antara tahun 1992 dan 2007. Selama 15 tahun jumlah gadget rumah tangga meningkat dari empat sampai 13 gadget. Waktu yang dihabiskan untuk gadget juga mengalami peningkatan dari 700 jam pada tahun 1992 menjadi 1.400 jam di tahun 2007.
Dengan mempelajari energi tambahan yang dipakai oleh perangkat lama dan baru, peneliti menyimpulkan rumah tangga menggunakan energi tambahan setara 30 persen dari bahan bakar mobil selama 2007.
Data ini hanya mencakup gadget yang rilis sampai tahun 2007. Para peneliti kemudian memperkirakan gadget baru terhadap penggunaan energi. Ternyata, banyak orang sudah beralih menonton acara TV di tablet dan laptop, sehingga konsumsi energi lebih hemat 44 persen.