Infinix hadirkan Zero 2 X509 khusus untuk masyarakat Indonesia
Setelah berhasil meluncurkan Hot Note X551, Infinix kembali menghadirkan smartphone Zero 2 X509. Handset ini menyasar generasi muda yang mengedepankan desain dan penampilan yang menarik.
Benjamin Jang, CEO Infinix Mobility mengungkapkan seperti dikutip reporterTechno.id, "Produk ini adalah bukti dari komitmen kami untuk menyediakan teknologi yang baik berkualitas premium dengan harga terjangkau."
-
Infinix Zero 5, ponsel pintar yang diklaim sebagai penantang iPhone8 Menyasar pasar milenial yang makin gandrung fotografi
-
Smartphone Infinix Zero 5G 2023 resmi masuk Tanah Air, ini spesifikasi lengkap dan harganya Infinix Zero 5G 2023 hadir resmi di pasar Tanah Air memiliki spesifikasi yang sama dengan versi global.
-
Smartphone berbaterai irit Infinix sambangi Indonesia Produk ini dipasarkan melalui layanan e-commerce Lazada.
Benjamin menambahkan bahwa produk terbarunya Zero 2 X509 ini didesain untuk konsumen Indonesia.Zero 2 X509 juga dilengkapi dengan prosesor octa-core 64-bit, RAM 3GB, dan memori internal 16GB yang dapat diperluas hingga 32GB dengan slot MicroSD.
Perangkat ini memiliki layar Samsung super AMOLED 5 inci yang dilindungi oleh Gorilla Glass. Untuk menunjang kebutuhan fotografi, kamera 13 MP juga menambah lengkap aplikasi yang ada dengan fitur fast focus, serta kamera depan 5MP.
Konsumen dapat membeli Infinix Zero 2 X509 melalui di situs jual-beli Lazada dengan harga Rp2,5 juta. Flash sale akan diadakan pada 5 Agustus 2015.