Ini beberapa fitur tersembunyi pada Apple Watch

Ilustrasi Apple Watch © 9to5mac.com
Techno.id - Memiliki Apple Watch memang menyenangkan, apalagi jika bisa mengaktifkan beberapa fitur tersembunyi yang telah disediakan di dalamnya. Tunggu, fitur tersembunyi apa saja? Dan bagaimana cara mengaktifkannya?
Nah daripada Anda penasaran, segera saja ambil Apple Watch Anda, lalu buka satu persatu halaman-halaman berikut ini dan praktekkan tipsnya. Selamat mencoba...
- 9 Fitur tersembunyi pada iPhone yang berguna untuk Anda Berapa lama Anda menggunakan iPhone? Apakah Anda juga telah mengetahui beberapa trik berguna berikut ini?
- 9 Tips memaksimalkan penggunaan Apple Watch, mulai dari latihan olahraga hingga gaya hidup Jam tangan pintar besutan Apple ini merupakan waerable gadget yang bisa membantu kamu untuk memenuhi gaya hidup
- Cara mengaktifkan Mode Daya Rendah Apple Watch, agar dapat memperpanjang masa pakai baterai Fitur ini untuk mengurangi konsumsi daya perangkat

Jangan menginstal semua aplikasi yang tersedia
Ketika mengintegrasikan Apple Watch dengan iPhone, Anda akan ditawari untuk menginstal semua aplikasi yang dibutuhkan. Jangan diinstal semuanya, namun pilihlah sendiri sesuai dengan kebutuhan.
Namun jika sudah terlanjur, Anda tetap bisa menghapus aplikasi tersebut dari jam tangan pintar ini kapan saja dengan mudah.

Pilih Glances
Banyak fitur yang sebenarnya sudah tersedia dalam Apple Watch. Salah satunya adalah Glances. Nah, Anda bisa memilih sendiri, mana yang dibutuhkan dan mana yang tidak perlu diaktifkan.

Wake Screen
Sama seperti pada iPhone, Anda juga bisa mengatur durasi dari wake up screen. Masuk saja pada General, dan Anda akan menemukan beberapa pilihan pengaturan sesuai dengan keinginan.

Atur aplikasi
Sama halnya dengan menggunakan ponsel, Anda juga bisa mengatur letak aplikasi sesuai dengan keinginan pada Home Screen. Ada beberapa pilihan layout yang juga bisa Anda gunakan agar tampilan Home Screen makin manis.

Gunakan Apple Pay
Sayang sekali jika fitur yang satu ini tak digunakan. Ya, banyak pengguna Apple Watch yang mulai menggunakan Apple Pay untuk bertransaksi. Anda pun bisa memilih jenis kartu yang akan Anda gunakan dalam bertransaksi.
Masuk saja pada menu Wallet & Apple Pay, maka Anda bisa menentukan, apakah akan menggunakan kartu debit ataukah kredit.

Sinkronisasi musik dan foto
Ketika Anda mengintegrasikan Apple Watch dengan iPhone, tentu saja Anda juga akan memiliki akses untuk men-sinkronisasikannya dengan storage ponsel. Anda bisa memainkan musik yang ada pada iPhone atau mengakses foto-foto yang ada di dalamnya.
Anda juga bisa memberikan limit berapa banyak foto yang bisa Anda akses dari Apple Watch agar tak terlalu banyak memakan storage.

Mengatur tampilan Watch Face
Anda pun bisa mengatur tampilan muka Apple Watch sesuka hati. Lakukan saja Force Touch atau tekan dengan lama, dan Anda akan mendapatkan beberapa pilihan untuk mengubah interface tersebut.
Mulai dari warna, wallpaper, hingga tampilan jam dan tanggal yang tertera pada layar. Tak hanya itu, Anda pun bisa menambahkan widget sesuai dengan kebutuhan.
HOW TO
-
Cara mudah update semua aplikasi sekaligus di Windows, lebih praktis dan singkat tanpa ribet di 2025
-
Cara aktifkan webcam eksternal di laptop Windows 7 hingga 11, lengkap dengan rekomendasi terbaik 2025
-
10 Alasan dan solusi laptop gampang lag dan panas di 2025, baru beli tapi kok lemot?
-
Cara mengaktifkan kembali akun Facebook dan WA yang terblokir, ini teknik terbarunya di 2025
-
Cara buat wallpaper bergerak di laptop & komputer terbaru 2025, gampang dan pakai AI lebih cepat
TECHPEDIA
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta