iPhone XR kini cuma dibanderol Rp 6 jutaan, apa masih bisa diandalkan?

iPhone XR masih layak?
Desain fresh dan eye catching.
-
Apple produksi iPhone murah, ini 5 bocoran faktanya Akankah iPhone terbaru bakalan mengalahkan pendahulunya?
-
5 Rekomendasi iPhone bekas yang masih layak beli di tahun 2022 Beberapa produk iPhone masih layak untuk dibeli pada tahun 2022.
-
Perbandingan spesifikasi dan harga iPhone XS, XS Max, XR Setiap seri iPhone memiliki keunggulannya tersendiri.
foto: Apple.com
iPhone XR menggunakan modul bulat untuk kamera belakang dan mempunyai tonjolan khas ponsel masa kini. Kemudian bagian layar memiliki desain notch khas iPhone. Bahkan dapat dibilang ponsel iPhone XR menjadi main desain untuk perangkat setelahnya. Pasalnya seri lebih baru membawa konsep dari iPhone XR.
Apple memberikan warna eye catching untuk seri iPhone XR. Ponsel tersebut mempunyai varian warna mencolok seperti merah, kuning, dan biru muda. Nah, beberapa opsi tersebut tidak dihadirkan kembali oleh Apple, sehingga dapat dikatakan iPhone XR menjadi seri eksklusif.
Performa dapur pacu kencang.
foto: Apple.com
Sebagai informasi, iPhone XR menggunakan chip A12 Bionic sebagai otak dari dapur pacu perangkat. Chip ini mampu mencapai skor AnTuTu hingga 521 ribu. Artinya SoC masih tetap diunggulkan untuk dipacu seperti bermain game berat kelas Genshin Impact dan aktivitas multitasking lainnya.
Mendukung sistem keluaran terbaru.
foto: Apple.com
iPhone XR mendapatkan jatah untuk menggunakan sistem operasi terbaru dari Apple, yaitu iOS 16. Bisanya Apple memberikan pembaruan OS untuk perangkat dengan masa pakai 6 tahun. Artinya ponsel ini masih mendapat pembaruan sampai 2024 mendatang.
Kamera ciamik.
foto: Apple.com
Meski iPhone XR hanya dibekali dengan single camera, namun kemampuan menangkap objek gambarnya tetap ciamik. Kamera utama yang disandingkan dengan LED flash tersebut tetap mampu mengambil gambar bokeh. Namun sayangnya mode portrait hanya bisa diterapkan di objek wajah manusia saja.
Masih menggunakan tipe layar IPS LCD.
foto: Apple.com
Apple memberikan tipe panel layar IPS LCD untuk iPhone XR berukuran 6,1 inci. Screen mampu menghasilkan kualitas grafis 1792 x 828 pixel. Tentu layar mampu menghasilkan grafis tak sebaik tipe OLED. Namun untuk kebutuhan seperti editing video, gaming, dan scrolling media sosial masih tetap nyaman bagi pengguna.
Secara keseluruhan iPhone XR masih layak dibeli jika melihat dari kapasitas dapur pacu, desain, dan kamera. Terutama bagi para pengguna iPhone pemula, seri ini bisa menjadi pilihan yang pas. Kendati demikian, untuk tampilan layar dinilai kurang bersaing dengan seri lebih baru.
RECOMMENDED ARTICLE
- 5 Fitur Android yang terinspirasi iOS, dari gesture navigation hingga badge notifikasi
- Apple rilis iPhone 14 warna kuning, bentuknya jadi menggemaskan
- Cara cek iPhone asli atau palsu di tahun 2023
- Cara cek kesehatan baterai di Apple Watch, mudah dilakukan
- 10 Fitur tersembunyi di dalam iOS 16, sudah tahu?
HOW TO
-
Cara login WhatsApp Web tanpa menggunakan HP, simpel dan aman dengan trik ini
-
10 Aplikasi Android penghitung kalori demi diet aman saat Idul Fitri, jangan sampai gagal
-
10 Game Android Seru untuk 4 pemain atau lebih ini dijamin bikin silahturahmi makin asyik
-
10 Gaya selfie seru bersama sahabat saat mudik lebaran, kangen langsung hilang!
-
20 Cara antisipasi agar HP tetap bisa internetan saat perjalanan mudik, bikin hati jadi tenang
TECHPEDIA
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya
-
Bocoran Smartphone Samsung layar lipat tiga, dari HP kecil jadi tablet layar lebar
-
Israel pakai spyware serang WhatsApp, targetkan lebih dari 100 jurnalis dan aktivitis
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta
-
Penggemar Apple, siap-siap! iPad 11 dirumorkan segera meluncur awal 2025
-
11 Platform AI alternatif ChatGPT, tak cuma teks tapi juga untuk desain grafis hingga video virtual
-
Inilah 4 ponsel terbaik untuk gaming di tahun 2024