JBL luncurkan TWS Tour PRO 3 dan Live 3 di Indonesia, dirancang khusus untuk gaya hidup modern
Techno.id - JBL resmi meluncurkan produk dengan inovasi terbaru dari lini produk True Wireless Stereo (TWS) di Indonesia, JBL Tour PRO 3 dan JBL Live 3. Kedua perangkat ini diklaim menghadirkan inovasi dan pengalaman audio berkualitas tinggi yang dirancang khusus untuk gaya hidup modern.
Tour PRO 3 dibekali dual driver, JBL Spatial 360 dengan fitur Head Tracking, True Adaptive Noise Cancellation 2.0, dan Smart Charging Case untuk menghadirkan pengalaman mendengarkan musik yang lebih kaya dan fitur yang unik untuk kemudahan pengguna.
-
True wireless sound Vivo TWS 3 Pro resmi rilis, ini spesifikasinya Desain simpel minimalis, baterai awet, fitur melimpah.
-
TWS JBL Wave Buds resmi rilis dengan baterai tahan 32 jam, ini spesifikasi lengkap dan harganya JBL Wave Buds bisa dibilang merupakan TWS yang compact dan mudah untuk disimpan.
-
Samsung perkenalkan Galaxy Buds FE di Indonesia, TWS dengan kualitas audio superior Perangkat ini bisa digunakan dengan waktu pemakaian hingga 21 jam
foto: techno.id/yani andriyansyah
Casing Tour PRO 3 tidak hanya memberikan kontrol penuh atas fitur earbud, namun juga menjadi pemancar audio nirkabel, memastikan pengalaman Everywhere Entertainment (Hiburan Di mana Saja) dari USB atau sumber analog apapun seperti sistem hiburan di pesawat.
Pengguna dapat menyambungkan casing pengisi daya untuk koneksi secara cepat dan otomatis ke earbud mereka. Terlebih lagi, koneksi langsung antara casing dan earbud lebih stabil dengan latensi rendah dibanding Bluetooth, sehingga cocok untuk bermain game, telepon, menonton film, serta mendengarkan musik.
foto: techno.id/yani andriyansyah
Tour PRO 3 merupakan model TWS dengan fitur AuracastTM pertama dari JBL yang dapat membantu pengguna saat membagikan konten audio dengan mudah ke perangkat manapun yang dilengkapi fitur AuracastTM. Pengguna tinggal menekan tombol AuracastTM pada layar Smart Charging CaseTM, atau bergabung pada program siaran langsung yang sudah ada dengan menekan layar casing melalui aplikasi pendukung. Sementara fitur JBL Spatial 360 yang imersif dengan Head Tracking mengubah suara stereo menjadi pengalaman yang imersif, khususnya ketika menonton film atau bermain game.
Selain itu, Tour PRO 3 juga dilengkapi sistem hybrid dual driver di tiap earbud, menjadikannya yang pertama untuk TWS JBL dengan menghadirkan JBL Pro Sound yang legendaris. Driver armature mengatur nada tinggi dengan kejernihan yang lebih baik yang juga dilengkapi oleh driver dinamis 11mm untuk menghasilkan bass yang kuat dan vokal yang jernih.
foto: techno.id/yani andriyansyah
Tour PRO 3 juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan gaya hidup pengguna, termasuk teknologi True Adaptive Noise Cancellation 2.0. Sistem canggih ini melakukan pengukuran lebih dari 50.000 kali per detik untuk menyesuaikan dengan perubahan lingkungan, dan mengimbangi kebocoran suara.
Tour PRO 3 menggunakan algoritma panggilan JBL Crystal AI yang baru dan eksklusif untuk meningkatkan kejernihan bahkan di lingkungan yang bising. Suara pengguna akan tetap jelas baik di tempat dengan suara rendah seperti lalu lintas dan kereta bawah tanah, maupun di situasi dengan suara mendadak seperti kedai kopi.
foto: techno.id/yani andriyansyah
Sedangkan seri JBL Live 3 Earbuds membawa fitur audio canggih dengan dilengkapi Smart Charging Case, fitur utama dalam lini produk premium JBL yang menghadirkan kontrol penuh perangkat tersedia langsung pada layar LED 1.45 inci.
Teknologi True Adaptive Noise Cancelling dan aplikasi JBL Headphones meningkatkan pengalaman mendengarkan di manapun dalam memberikan pengaturan audio yang dapat disesuaikan dan Ear Canal Test untuk kualitas suara yang dioptimalisasi.
foto: techno.id/yani andriyansyah
Live Series 3 juga dilengkapi JBL Spatial Sound untuk pengalaman audio yang mendalam, dengan enam mikrofon untuk panggilan suara yang jernih, Bluetooth 5.3 dengan LE Audio untuk koneksi stabil, serta daya tahan baterai yang ditingkatkan. Earbud ini juga dibuat dengan sertifikasi IP55 untuk ketahanan dari air dan debu. JBL Live Series 3 hadir dalam tiga modelBuds, Beam, dan Flexyang memberikan fleksibilitas dalam gaya.
RECOMMENDED ARTICLE
- Cara menghubungkan beberapa speaker Bluetooth JBL di perangkat iPhone atau Android
- JBL hadirkan deretan TWS untuk memenuhi kebutuhan para penikmat audio
- JBL luncurkan Authentics dan Turntable Spinner BT, dua perangkat audio modern dengan desain retro
- 5 Rekomendasi speaker portable yang cocok dibawa saat traveling, bikin perjalanan kamu makin seru
- JBL luncurkan perangkat audio dengan fitur Active Noise Cancelling yang nggak bikin kuping sakit