Kendalikan aplikasi musik pada iOS dengan iRing
Techno.id - Banyak gadget baru yang sebenarnya didesain untuk diintegrasikan dengan handset lain yang telah beredar di pasaran. Salah satunya adalah iRing buatan Italia ini.
Seperti yang dilansir oleh IK Multimedia beberapa waktu lalu, sebuah cincin pintar telah dirilis ke pasaran. Cincin ini memang didesain untuk dikoneksikan dengan iPhone, iPad, dan iPod Touch.
-
6 Aplikasi dan situs web nada dering gratis untuk iPhone Ada beberapa aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk membuat nada dering sendiri untuk iPhone
-
Cara mengganti ringtone di iPhone dengan musik lain, mudah & praktis Kamu bisa menggunakan GarageBand, intip caranya!
-
Apple ingin ubah iPhone jadi remote pintar Apple TV Bagi Apple, menekan tombol di remote mungkin sudah waktunya untuk diganti dengan perintah suara
Fungsi sebenarnya dari iRing adalah untuk mengendalikan aplikasi musik pada ketiga handset tersebut. iRing bertugas menterjemahkan gesture tangan Anda saat menggunakan music apps tanpa harus menyentuh layar.
Ada 3 titik besar yang nampak pada permukaan cincin. Titik inilah yang berfungsi mengirimkan data dari gerakan tangan kita pada handset.
Anda juga bisa membuat sebuah lagu hanya berbekal iRing dan aplikasi musik pada handset-handset besutan Apple. Bagi Anda para DJ digital, iRing juga bisa digunakan untuk memixing dan mengaransemen musik melalui iRing Music Maker App.
So if you're ready to make some great tunes tanpa harus menyentuh layar gadget, cincin pintar ini tentu bisa dijadikan pilihan.