Kuota data meningkat setelah pakai iOS 9, kurangi dengan cara ini
Techno.id - Jika diperhatikan, iOS 9 dilengkapi dengan fitur Wi-Fi assist. Banyak pengguna gadget berbasis yang mengeluh setelah mengupdate OS menjadi iOS 9. Mereka mengatakan bahwa penggunaan kuota data meningkat secara signifikan.
Para pengguna yang mengeluh tersebut biasanya melakukan kesalahan pada menu setting. Seperti yang diberitakan oleh Mashable pada hari Kamis (01/10/15), Wi-Fi assist memang baru diperkenalkan pada iOS 9.
-
Cara memeriksa aplikasi mana yang paling banyak menggunakan data selular di iPhone Beberapa aplikasi mengunggah dan mengunduh lebih banyak data
-
Cara menghemat kuota internet di smartphone Android dan iPhone, browsing tetap lancar tanpa buffering Tak sedikit orang yang mengeluhkan penggunaan kuota yang terasa boros.
-
Tips iPhone: iOS9, hapus aplikasi tiap update Fitur ini adalah salah satu jawaban dari janji Apple untuk membuat iOS 9 lebih ramah kepada perangkat iPhone 16GB atau 8GB.
Pada pengaturan awal, fitur ini memang pada posisi enable. Fitur ini membuat penggunanya selalu mendapatkan koneksi data terbaik. Tentu saja, jika tak ada sinyal Wi-Fi yang bisa digunakan, pemakaian data akan beralih menggunakan koneksi kartu seluler.
Jika Anda ingin mengurangi pemakaian data yang tak perlu, masuk saja pada Settings --> Cellular. Nah, pada menu ini Anda bisa memilih, aplikasi mana yang menggunakan mobile data. Jika dirasa tak perlu, Anda bisa menonaktifkannya.
Setelah Anda memilih beberapa aplikasi, terutama yang bisa dibilang 'hungry apps' seperti aplikasi streaming tak ikut berjalan menggunakan mobile data, maka tentu saja pemakaian kuota internet Anda juga akan berkurang. Well, selamat mencoba...