Lima Scanner yang mendukung produktivitas kantor Anda

Lima Scanner yang mendukung produktivitas kantor Anda

Techno.id - Banyak perangkat kantor yang memiliki fungsi untuk memudahkan pekerjaan Anda, salah satunya adalah perangkat scanner.  Apalagi perangkat ini memiliki fungsi sekaligus sebagai mesin fotokopi.

Sehingga Anda tidak perlu repot-repot untuk keluar kantor hanya untuk memperbanyak fotokopi data-data yang Anda perlukan. Namun, alih-alih memudahkan pekerjaan Anda, jika Anda salah memilih scanner maka perangkat ini malah akan merepotkan pekerjaan Anda.

Nah, maka dari itu, tim redaksi Techno.id akan memberikan rekomendasi lima scanner yang akan mendukung dan mempercepat selesainya pekerjaan Anda. Berikut lima scanner yang mendukung produktivitas kantor Anda:

Lima Scanner yang mendukung produktivitas kantor Anda

HP Scanjet 6350 [L2703A]

Scanner tipe Flatbed keluaran HP ini dapat memuat 50 lembar kertas dan memiliki kecepatan pemindaian 15 pppm/6 ipm. Selain itu, perangkat ini telah mendukung untuk jaringan ethernet dan menyediakan USB 2.0. Fitur ini memungkinkan Anda bisa langsung mengirimkan data yang Anda scan kepada pengguna lainnya.

Tidak hanya itu, perangkat HP Scanjet 6350 [L2703A] memberikan efisiensi untuk pekerjaan Anda karena telah menyediakan tombol khusus untuk scan dan fotokopi. Untuk resolusi, perangkat yang dibanderol dengan harga Rp 9,5 juta ini dapat menghasilkan resolusi dengan ukuran 2400 dpi.

Lima Scanner yang mendukung produktivitas kantor Anda

Brother Scanner [ADS-2600W]

Brother ADS-2600W dikatakan dapat dengan mudah memindai berbagai jenis dokumen, foto, kwitansi, kartu nama, tanda pengenal dan lainnya. Scanner ini juga dapat memindai dokumen dua sisi secara bersamaan (duplex) dalam sekali proses pemindaian berkat sensor dual CIS.

Untuk ukuran dokumen, perangkat ini dapat memindai dari kartu nama sampai dokumen berukuran 8.5 inci (Lebar) x 34 inci (Panjang) dengan dokumen berwarna maupun hitam putih. Kecepatan untuk memindai mencapai 24 halaman per menit baik satu sisi maupun dua sisi (duplex).

Tidak hanya itu, perangkat seharga Rp 8,7 juta ini juga memiliki Beberapa fitur seperti Multi-feed detection, background removal, blank page removal, deskew support yang sangat membantu menghasilkan pindaian yang berkualitas dan menghemat waktu Anda.

Lima Scanner yang mendukung produktivitas kantor Anda

Panasonic Scanner KV-S1015C

Panasonic KV-S1015C mempunyai desain yang compact dan mudah ditempatkan dimana saja sehingga menghemat ruang kantor Anda. Perangkat yang dibanderol dengan harga Rp 7,2 juta ini dapat memuat ADF 50-sheet. Selain itu,Scanner Panasonic KV-S1015C juga dilengkapi Double-Feed Prevention Roller System dan sensor Ultrasonic Double-Feed Detection untuk mendeteksi dan mencegah terjadi keluarnya lembaran ganda.

Tidak hanya itu, Gulungan lembar kanan dan kiri secara terpisah untuk mencegah macet yang ditambah sebuah Straight Paper Path.

Untuk kecepatannya, Panasonic KV-S1015C memiliki kecepatan scan 20ppm/40ipm. Selain itu, perangkat ini juga dilengkapi dengan software PageManager 9 untuk mengkonversi dokumen ke bentuk file PDF.

Lima Scanner yang mendukung produktivitas kantor Anda

Kodak Scanmate i1150

Kodak Scanmate i1150 merupakan scanner terbaru dari Kodak Alaris tahun 2014. Kodak Scanmate i1150 merupakan scanner low budget berkecepatan 25 ppm.

Sayangnya, Setelah melakukan scanning sebanyak 10 lembar, kecepatan scanningnya akan menurun.

Penggunaan perangkat yang dihargai Rp 8,9 juta ini sangat cocok di tempat yang membutuhkan kecepatan tetapi hanya sedikit lembar yang di scan, misalnya meja resepsionis, customer service, dan lainnya.

Lima Scanner yang mendukung produktivitas kantor Anda

Fujitsu Scanner Fi-5015C

Fujitsu FI-5015C adalah scanner dokumen sheetfed yang dapat menyimpan dokumen anda dengan kecepatan 15ppm dalam mode monokrom ataupun grayscale. Sebanyak 50 halaman ADF memungkinkan anda untuk memulai pekerjaan dan lainnya, yang dapat meningkatkan produktivitas anda.

Melalui kecepatan tinggi USB 2.0 port, anda dapat memindai langsung untuk mencetak, lampiran email ataupun menjadikan PDF. Anda juga dapat mengirim dokumen ke situs FTP atau dokumen server untuk dibagikan ke seluruh jaringan. Panel depan membuat konfigurasi dan pilihan seleksi dengan proses yang cepat.

Perangkat dengan harga Rp 4,9 juta ini memiliki feeder untuk 50 lembar dokumen yang terus menerus berjalan untuk melakukan proses scanning. Fujitsu juga sangat sederhana untuk di instal. Dengan menggunakan USB 2.0 akan memungkinkan transfer data lebih cepat, dan proses scanning juga akan berjalan cepat.

Nah, dari kelima scanner tersebut mana yang Anda pilih untuk produktivitas kantor Anda?

(brl/red)