NX akan jadi jawaban Nintendo untuk Xbox One?
Techno.id - Tahun ini, Nintendo konon bakal merilis console anyarnya. Perangkat dengan code name NX itu katanya akan berupa platform game dedicated dengan konsep yang fresh.
Kendati saat ini belum ada spesifikasi atau kejelasan dari NX, banyak rumor merebak. Dari kabar burung itu, tak sedikit yang berisi keunggulan NX atas platform game lain, bahkan ada yang bilang hardware NX akan lebih baik daripada Xbox One atau PlayStation 4.
-
Nintendo patenkan game konsol tanpa kepingan optical disk Nintendo mulai meninggalkan kepingan optical disk.
-
5 Game console terbaik untuk pecinta game tahun 2023 Pasar gaming terus memberikan pilihan yang semakin canggih
-
Proses produksi Wii U dirumorkan berakhir di tahun ini Menurut beberapa spekulasi, dihentikannya proses produksi Wii U memiliki keterkaitan dengan Nintendo NX
Mengutip LazyGamer.net (29/02/16), Nintendo NX dikatakan memiliki sejumlah fitur unggulan. Pertama, ada sinkronisasi lewat Bluetooth terhadap bermacam-macam gadget, sehingga begitu sukses tersinkronisasi, notifikasi yang diterima ponsel atau tablet Anda bisa muncul di layar permainan Anda.
Ada juga yang mengatakan Nintendo NX bakal dibekali dengan kontrol analog yang bisa memberikan haptic feedback sempurna. Kemudian, ada dongle HDMI nirkabel yang ditancapkan di bagian belakang bodinya. User pun dapat memanfaatkan fitur ini untuk menikmati game di layar apa pun lewat teknologi streaming canggih.
Yang cukup menarik, NX bukan tidak mungkin ditanami dengan NintendoOS. Sistem operasi khusus itu diprediksi mampu menjadikan NX lebih powerful, dengan fungsi seperti koneksi ke beberapa perangkat lain sekaligus hingga ekosistem aplikasi yang apik.
Sayang, belum ada satu di antara isu itu yang telah dikonfirmasi resmi oleh Nintendo. Jadi kendati sangat menarik, sebaiknya Anda tidak 100 persen mempercayai rumor spesifikasi Nintendo NX sampai pernyataan resmi dari Nintendo keluar.
RECOMMENDED ARTICLE
- Nintendo resmi buka pre-registrasi untuk mainkan games mobile Miitomo
- Sudah pasti, Pokemon Sun and Moon akan hadir di Nintendo 3DS tahun ini
- Nintendo resmi perkenalkan games mobile pertamanya, Miitomo
- 8 Video games lawas yang kini bisa Anda mainkan via website
- Game balap ini dapat dimainkan 16 orang sekaligus dalam satu ruangan