Oculus umumkan 30 video game pendamping peluncuran Rift
Techno.id - Oculus baru saja mengumumkan 30 judul video game yang dirancang khusus untuk platform virtual reality. Rencananya, ke-30 judul tersebut akan dirilis berdampingan dengan peluncuran Oculus Rift pada 28 Maret.
-
Oculus Rift resmi dirilis seharga Rp8,3 juta, masuk Indonesia tidak? Mungkin, Anda perlu bersabar dulu.
-
Oculus pastikan aplikasi Rift bisa dijual di mana saja Oculus: Kami ingin mendukung aspek bisnis dari sisi user maupun developer
-
Jadi tak lengkap, Oculus Rift akan dirilis tanpa aksesori ini Oculus secara resmi mengumumkan kalau peluncuran pengontrol Rift ditunda.
Di situs resminya (16/03), Oculus mengklaim tengah bekerja sama dengan ratusan developer game untuk menghadirkan lebih banyak judul. Ditargetkan, akhir tahun ini sudah ada ratusan judul video game yang siap dimainkan.
Selain video game, mereka juga memperkenalkan Oculus Home, yakni sebuah antarmuka di dalam virtual reality Rift. Menurut Oculus, piranti 3D ini telah berkembang secara signifikan pasca peluncuran Gear VR.
"Kami merancang Oculus Home dari atas ke bawah secara khusus untuk platform VR. Oculus Home adalah cara terbaik untuk mengeksplorasi library, konten baru, dan terhubung dengan teman-teman," tulis Oculus.