PeduliLindungi berubah jadi aplikasi SatuSehat Mobile, pasien tak perlu bawa berkas fisik lagi

PeduliLindungi berubah jadi aplikasi SatuSehat Mobile, pasien tak perlu bawa berkas fisik lagi

Techno.id - Aplikasi besutan Kementerian Kesehatan yaitu PeduliLindungi sudah cukup lama dipakai masyarakat Indonesia untuk melacak penyebaran Covid-19. Namun setelah tiga tahun berjalan, platform tersebut segera berganti nama. Tak cuma berganti nama, namun aplikasi kesehatan itu juga bakal dikembangkan, agar dapat memenuhi kebutuhan pengguna.

Chief Digital Transformation Office Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Setiaji mengungkapkan bahwa aplikasi PeduliLindungi akan bertransformasi menjadi aplikasi "SatuSehat Mobile".

Perubahan dari PeduliLindungi menjadi SatuSehat Mobile rencananya diluncurkan pada 28 Februari 2023. "Kami sedang transisi PeduliLindungi menjadi Satu Sehat. Kami akan meluncurkan, mudah-mudahan, akhir 28 Februari kami akan meluncurkan menjadi Satu Sehat Mobile," kata Setiaji, sebagaimana dikutip techno.id dari Antaranews, pada Selasa (21/2).

Lantas bagaimana dengan kinerja aplikasi SatuSehat Mobile sebagai pengganti PeduliLindungi? Berikut techno.id pada Selasa (21/2), sajikan perubahan dari platform kesehatan memiliki Pemerintah Indonesia tersebut.


(brl/guf)