Ponsel-ponsel bundling terbaik berbasis Android

Ilustrasi ponsel Android © androidcentral.com
Techno.id - Sebelum beredar di Asia Tenggara, khususnya Indonesia, dan jauh sebelum Anda membelinya, ponsel-ponsel berbasis Android berikut ini dijual dengan sistem bundling. Namun atas dasar permintaan pasar, terutama pasar luar negeri, maka beberapa ponsel harus melalui proses unlock terlebih dahulu sebelum dirilis global.
Alasannya tentu saja, jika tak di-unlock maka takkan bisa diisi SIM card yang saat indi Anda gunakan. Dari sekian banyak ponsel Android hasil unlock, mana saja yang terbaik? Daripada penasaran, simak saja beberapa fotonya berikut...
- 5 Ponsel Android terbaik yang gunakan sensor sidik jari Pilih ponsel Android Anda di sini.
- Smartphone keren ini cocok buat milenial, harganya nggak bikin bokek Performanya oke, banyak fitur canggih di dalamnya
- 5 smartphone berkemampuan ekstra, apa saja ya? Banyak sekali smartphone yang dibekali dengan fitur canggih diluncurkan tahun ini. Mana saja yang terbaik di antara para pesaingnya?

Nexus 6P
Tak bisa dipungkiri, ponsel yang satu ini memang menjanjikan banyak fitur dan kelebihan yang menggoda pecinta Android. Ponsel ini dibekali dengan kualitas body yang cukup bagus, kualitas kamera menawan, serta tentu saja, software asli dari Google!

Motorola Moto G
Hadir dengan RAM 2GB dan kapasitas penyimpanan internal 16GB, ponsel ini cukup menjadi idola pengguna Android sejak awal diluncurkan tahun lalu. Moto G juga terkenal sebagai ponsel berbody kokoh yang sangat handal untuk diajak serta dalam kegiatan outdoor. Namun sayangnya, ponsel ini tak dibekali dengan NFC, sehingga pengguna hanya bisa mengandalkan kamera bawaannya saja.

OnePlus 2
Sejak pertengahan tahun lalu, ponsel ini laris diulas banyak media. Ya, OnePlus 2 mengusung hardware yang cukup berkualitas, serta dibekali desain yang cukup manis. Ponsel ini juga telah mendukung penggunaan fingerprint scanner.
Uniknya, ponsel ini dibekali dengan OxygenOS, atau bisa dikatakan versi custom dari Android dengan UI mirip Nexus. Namun sama seperti Moto G, ponsel ini tak dibekali dengan fitur NFC.

Moto X Style
Ponsel ini juga akrab dengan panggilan Pure Edition. Moto X Style hadir dengan penawaran custom design. Anda bisa menentukan sendiri warna back casing dan bodynya jika membeli ponsel ini dari situs resminya. Sama dengan saudaranya yaitu Moto G, ponsel ini dibekali dengan body yang sangat kokoh dan cocok untuk kegiatan outdoor. Hanya saja, kualitas kameranya tidak begitu bagus.

Asus Zenfone 2 Laser
Well, bisa dikatakan bahwa Asus Zenfone 2 Laser ini adalah favorit hampir semua pecinta ponsel Android. Harganya tak terlalu mahal, namun ponsel ini dibekali dengan kamera menawan, serta kemampuan baterai yang bisa bertahan lebih lama. Sayangnya, sistem proteksi dari Asus terkadang menyulitkan mereka yang ingin mengkustomasi ponsel ini lebih mendalam...
HOW TO
-
Cara membuat foto lawas keluarga jadi bergerak dengan AI di 2025, terlihat nyata
-
Cara terbaru pakai dua akun WhatsApp di iPhone, urusan pribadi & kantor tak lagi campur
-
Cara mudah update semua aplikasi sekaligus di Windows, lebih praktis dan singkat tanpa ribet di 2025
-
Cara aktifkan webcam eksternal di laptop Windows 7 hingga 11, lengkap dengan rekomendasi terbaik 2025
-
10 Alasan dan solusi laptop gampang lag dan panas di 2025, baru beli tapi kok lemot?
TECHPEDIA
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta