ROG Ally, konsol gaming handheld pertama Asus yang bakal jadi saingan Steam Deck
Techno.id - Asus umumkan konsol handheld pertama mereka. Produk yang bernama ROG Ally yang akan bersaing langsung dengan steamdeck dan konsol handheld lainnya. Pengumuman ini disampaikan oleh Asus melalui video di beberapa akun media sosial mereka.
Kendati diperkenalkan dengan cukup baik, banyak pihak yang masih ragu tentang produk ini. Hal ini karena produk ini diperkenalkan pada April Fools Day (1 April 2023). Jadi, banyak pihak yang menganggap kalau peluncuran ini merupakan tipuan dari Asus. Selain itu, konsol handheld ini juga tidak menampilkan spesifikasi dan harga yang lengkap.
-
Spesifikasi gahar dan bersaing tipis, intip 5 perbandingan Asus ROG Ally vs Steam Deck Lebih mantap Asus ROG Ally atau Steam Deck?
-
Miliki performa GPU efisien dan powerful, ini 3 keunggulan main game di ROG Ally vs PC desktop ROG Ally dapat memberikan performa tinggi yang setara dengan desktop gaming kelas atas.
-
Perangkat ini yang bikin kamu bisa main game sampai resolusi 4K di konsol ROG Ally Penggunaan ROG XG pada ROG Ally mampu menghasilkan kualitas gambar jauh berbeda
Didefinisikan oleh Asus sebagai Windows Gaming Handheld, ROG Ally diklaim oleh Asus dapat menyediakan pengalaman gaming
ke pengguna kapanpun dan di manapun. Menurut Asus, konsol ini memungkinkan pengguna untuk memainkan seluruh game yang dimiliki
oleh pengguna. Hal ini kemungkinan karena ROG Ally menggunakan sistem operasi Windows 11.
foto: screen capture
Pada pembuatan ROG Ally, Asus bekerja sama dengan manufaktur CPU yaitu AMD. Menurut Asus, mereka bekerja sama dengan AMD
untuk membuat APU (Accelerated Processing Unit) produksi AMD tercepat yang pernah ada. Untuk nama dari APU tersebut belum dapat dipastikan karena kurangnya informasi yang diberikan oleh Asus maupun AMD.
Menurut Asus, kerjasama antara mereka dan AMD dalam pembuatan APU adalah untuk memastikan pengalaman gaming terbaik ke pengguna. Performa tersebut juga didukung oleh sistem dual-fan. Sistem pendingin tersebut memastikan konsol ini tetap dingin dan tetap tidak berisik.
foto: screen capture
Untuk layar, Asus menyebutkan bahwa ROG Ally akan dilengkapi dengan "High Performance Display." Menurut Asus, layar beresolusi Full-HD (1920x1080) ini akan memberikan gambar yang bagus serta halus. Selain itu, layar ini juga diklaim Asus dapat memberikan pengalaman gaming, bahkan di bawah sinar matahari. ROG Ally juga dapat dimainkan di layar yang lebih besar seperti monitor atau bahkan TV. Hal tersebut dilakukan dengan bantuan perangkat tambahan bernama ROG XG Mobile eGPU yang juga dapat mengisi daya baterai ROG Ally.
foto: screen capture
foto: screen capture
Belum ada informasi resmi atau rumor yang memastikan rilisnya konsol gaming dari Asus ini. Namun, situs bestbuy sudah memberikan formulir kepada pengguna jika pre-order sudah dibuka. Menarik untuk melihat spesifikasi dan performa dari ROG Ally ketika dirilis secara resmi oleh Asus. Terlebih jika dibandingkan dengan kompetitornya seperti Steam Deck.
Magang: Nabiel Mumtaz
RECOMMENDED ARTICLE
- Miliki fitur canggih, intip spek 3 produk Xiaomi berbasis Artificial Intelligence of Things
- Samsung Galaxy Watch 6 dikabarkan bakal memboyong baterai lebih besar dibanding Galaxy Watch 5
- Sony perkenalkan Float Run, headphone yang dirancang khusus untuk atlet
- 15 Stand handphone dengan bentuk unik, bikin mikir dua kali
- Google umumkan Pixel Buds Pro bakal rilis, ini spesifikasi lengkapnya