Sambangi Indonesia, berapa harga Vivo X5 Pro?

Vivo X5 Pro © 2015 techno.id
Techno.id - Vendor ponsel asal Tiongkok, Vivo, turut meramaikan pasar ponsel pintar di Indonesia dengan meluncurkan produk terbarunya, X5 Pro. Smartphone terbaru dari Vivo ini lahir sebagai produk premium yang akan menyasar konsumen pasar kelas menengah dan atas Tanah Air. Secara resmi, Vivo X5 Pro akan dipasarkan dengan harga Rp4.999.000 pada akhir bulan Juni ini.
Perusahaan ini mengklaim jika produk teranyarnya tersebut sebagai seri tercanggih dengan teknologi audio akustik Hi-Fi terbaru. Selain itu, tampilan desain yang ada di produk ini sekilas tampak menyerupai bentuk dari handset andalan Apple, iPhone 6, plus sentuhan glossy.
-
Vivo tak jadi sertakan Eye ID di X5 Pro yang dijual di Indonesia Sayang sekali, yah, padahal fitur ini cukup fenomenal. Akan tetapi, Anda tak perlu patah hati karena X5 Pro cukup layak untuk dibeli.
-
Intip spesifikasi Vivo T1 5G dan T1 Pro 5G, bawa chipset berbeda Vivo T1 5G Series akan hadir dengan rentang harga Rp 3 jutaan hingga 4 jutaan.
-
9 HP Vivo berteknologi quad camera, harga mulai Rp 2 juta Bahkan, terdapat beberapa seri dari Vivo yang diluncurkan menggunakan sistem quad camera.
Soal spesifikasi, ponsel ini menjanjikan fitur yang sepadan dengan harganya. Di bagian dalam, Vivo X5 Pro dibenami prosesor Snapdragon 615 octa-core 64-bit berkecepatan 1.5Ghz, dibantu kartu grafik Adreno 405 dengan RAM 2GB. Kapasitas penyimpanan yang ada di handset ini seluas 16GB dan bisa diekspansi menggunakan slot MicroSD. Perangkat terbaru Vivo tersebut juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 2.450mAh dan teknologi komunikasi 4G LTE.
Kamera belakangnya memakai sensor 13MP, sementara kamera depannya beresolusi 8MP plus fitur tambahan Beauty Mode untuk memberikan hasil yang lebih baik bagi penggunanya. Serunya lagi, fitur kamera di X5 Pro bisa mendeteksi jenis kelamin objek foto apakah wanita atau pria dan memberi sentuhan agar hasilnya lebih baik. Sayangnya, kamera depan di seri produk X5 Pro yang dipasarkan di Tanah Air tak dilengkapi fitur keamanan Eye ID seperti yang terdapat di seri produk in yang dipasarkan di luar Indonesia.
Dari luar, Vivo X5 Pro juga tampil mengagumkan. Layar yang ada di perangkat ini mengusung teknologi AMOLED seluas 5,2 inci beresolusi 1080 x 1920 piksel. Keandalan dari X5 Pro semakin bertambah, karena perusahaan itu memilih material gelas Gorilla Glass 2.5D terbaru dari Corning di kedua sisi depan dan belakang ponsel. Teknologi dari perusahaan pembuat kaca kuat itu disebut bakalan membuat perangkat menghasilkan efek 3D.
Gaya yang menarik di smartphone X5 Pro diklaim untuk menarik minat kalangan urban muda yang jumlahnya mencapai 62 juta orang di Indonesia. "Vivo hadir untuk kaum urban yang berjiwa muda, trendi dan fashionable, mereka sangat terbuka terhadap teknologi terbaru di smartphone Vivo," ungkap Alex Feng, VP and CMO Vivo Global saat dijumpai tim Techno.id di Jakarta, Kamis (11/06/15).
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
10 Aplikasi Android penghitung kalori demi diet aman saat Idul Fitri, jangan sampai gagal
-
10 Game Android Seru untuk 4 pemain atau lebih ini dijamin bikin silahturahmi makin asyik
-
10 Gaya selfie seru bersama sahabat saat mudik lebaran, kangen langsung hilang!
-
20 Cara antisipasi agar HP tetap bisa internetan saat perjalanan mudik, bikin hati jadi tenang
-
15 Solusi ampuh atasi signal HP lemah saat mudik ke pedalaman, santai tetap bisa internetan lancar
TECHPEDIA
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya
-
Bocoran Smartphone Samsung layar lipat tiga, dari HP kecil jadi tablet layar lebar
-
Israel pakai spyware serang WhatsApp, targetkan lebih dari 100 jurnalis dan aktivitis
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta
-
Penggemar Apple, siap-siap! iPad 11 dirumorkan segera meluncur awal 2025
-
11 Platform AI alternatif ChatGPT, tak cuma teks tapi juga untuk desain grafis hingga video virtual
-
Inilah 4 ponsel terbaik untuk gaming di tahun 2024