Speaker ini dapat mengeluarkan api seperti kompor gas
Techno.id - Liburan akan semakin menyenangkan apabila dihabiskan dengan camping di pegunungan bersama teman-teman. Sambil bersenda gurau, biasanya lebih asyik bila diiringi musik yang bisa memacu semangat untuk melawan suhu dingin di alam terbuka. Nah, supaya aktivitas camping Anda lebih menyenangkan, kini hadir sebuah speaker yang bisa mengeluarkan api layaknya api unggun. Tentunya, speaker ini akan sangat berguna apabila digunakan di luar ruangan.
Ya, speaker yang biasa disebut dengan Sound Torch ini bisa mengeluarkan api seperti kompor gas. Menariknya, api di atas speaker ini dapat mengikuti irama dari lagu yang sedang diputar. Anda akan merasakan sensasi panas yang dapat membakar semangat dalam mendengarkan musik.
Keindahan desain Sound Torch ini diprakarsai oleh tiga orang bernama Markus Buch, Matt Ward, dan Christian Fisker. Ketiganya berupaya menciptakan speaker yang unik dengan tambahan visualisator musik Pyro Board. Anda tak perlu khawatir dengan apinya yang mungkin bisa membakar gadget Anda. Pasalnya, speaker ini bisa terhubung dengan koneksi bluetooth. Jadi, Anda dapat memutar musik dari mana saja, seperti disadur dari Engadget (7/5/2015).
Bayangkan, jika Anda memiliki Sound Torch di rumah, mungkin Anda akan sering menghabiskan waktu di teras rumah bersama keluarga. Jika Anda tertarik untuk memiliki Sound Torch, Anda bisa ikut berpartisipasi dalam penggalangan dana di KickStarter.