Bersiaplah, Samsung bakal pamer soundbar canggihnya di ajang CES 2016
Techno.id - Samsung dilaporkan bakal memperkenalkan serangkaian produk terbarunya pada ajang CES 2016 yang akan diselenggarakan pada 6 hingga 7 Januari mendatang di Las Vegas, Amerika. Perusahaan asal Korea Selatan itu dilaporkan bakal memperkenalkan produk soundbar terbaru yang mengusung teknologi Dolby Atmos.
Produk dengan nama seri HW-K950 ini dikabarkan bakal menjadi soundbar pertama di dunia yang mengusung dia speaker belakang nirkabel dengan dukungan teknologi Dolby Atmos. Seperti dikutip Techno.id dari situs Newsroom Samsung (3/1/16), soundbar HW-K950 diklaim bakal memberikan kualitas suara yang luar biasa di 5.1.4 channel.
-
Sony bawa jajaran produk televisi baru di CES 2016 Total ada tiga televisi dan satu layanan streaming khusus yang diperkenalkan Sony di ajang CES 2016.
-
6 Produk paling menarik di CES 2016 versi Techno.id Produk-produk ini mengusung desain, fitur, dan teknologi baru yang menarik.
-
Hari ini, Lenovo A7000 resmi menyapa pasar Indonesia Setelah lama ditunggu-tunggu, akhirnya hari ini Lenovo A7000 resmi masuk pasar smartphone Indonesia.
Perangkat berukuran 2,1inci ini didesain setipis dan seramping dengan tiga speaker menghadap ke depan dan dua speaker ke atas yang dijamin akan menghadirkan suara yang penuh untuk mengisi ruangan serta suara yang rinci dan sinematik untuk menghadirkan kesan realitis. Menariknya, soundbar ini bisa terhubung secara nirkabel ke subwoofer dan unit di belakang speaker sehingga sangat cocok diletakkan di ruangan yang terbatas.
"Soundbar baru dengan teknologi Dolby Atmos ini akan memberikan hiburan yang maksimal di rumah, terutama ketika dipasangkan dengan TV SUHD baru dari kami," ujar John JY Kim, Vice President of Visual Display Business Samsung Electronics.
Selain memperkenalkan soundbar terbaru dengan dukungan Dolby Atmos, Samsung kabarnya juga akan memperkenalkan produk lama dengan tampilan baru di ajang CES 2016. Samsung dilaporkan akan kembali memperkenalkan seri Wireless Audio 360 dengan pelbagai pilihan warna dan pola untuk audio.
Seri Wireless Audio 360 dikabarkan juga akan mengusung teknologi terbaru eksklusif, Cincin Radiator dan teknologi pendukung Internet of Things serta aplikasi khusus yang dapat menghubungkan perangkat dengan produk Samsung lainnya seperti smartwatch Gear S2.
RECOMMENDED ARTICLE
- Saat CES 2016 nanti, LG siap kenalkan TV raksasa beresolusi 8K
- Seriusi bisnis smart home, LG akan rilis SmartThinQ di CES 2016
- 3 Produk rahasia ini akan dipamerkan Samsung pada CES 2016
- Samsung Smart TV 2016 bisa terhubung ke Smart Things dan Smart Home
- Ajang CES 2016 akan lahirkan drone bertenaga hidrogen