Diam-diam Apple persiapkan tim rahasia untuk kembangkan perangkat VR
Techno.id - Apple memang tak nampak menunjukkan antusiasme dalam produk virtual reality (VR). Namun, kenyataannya Apple sedang mempersiapkan produksi massal dari perangkat VR. Menurut info yang didapat dari Financial Times (29/01/2016), perusahaan Apple memiliki tim rahasia yang didedikasikan khusus untuk membangun perangkat VR.
Tim ahli yang dipersiapkan Apple mencakup ratusan staf dan beberapa mantan karyawan dari raksasa teknologi, seperti Microsoft serta Lytro. Mereka semua dikumpulkan untuk membangun prototipe VR. Harapannya, agar perangkat VR rancangan Apple nanti dapat bersaing dengan Oculus Rift dan HoloLens.
-
Siap ramaikan industri VR, Apple rekrut mantan profesor Virginia Tech Proses rekrut ini sekaligus menandai keseriusan Apple menggarap bisnis VR di tahun 2016.
-
Akankah tahun depan ada virtual reality dari Apple? Di segmen virtual reality, Apple hanya terlihat duduk bersantai di sepanjang 2015. Bagaimana dengan tahun 2016?
-
Apakah Apple berniat saingi Microsoft HoloLens? Insinyur HoloLens Microsoft, Nick Thompson dikabarkan telah pindah ke Apple. Artinya?
Sebenarnya, pembangunan prototipe VR ini sudah berlangsung selama beberapa bulan. Bahkan, Apple diam-diam telah mengakuisisi perusahaan software augmented reality flyby Media untuk menunjang perangkat yang sedang dibuatnya.
Awal tahun lalu, Apple juga sudah mematenkan beberapa rancangan VR. Selain itu, perusahaan ini juga membuka lowongan kerja untuk insinyur software dalam membuat aplikasi yang dapat mengintegrasikan sistem virtual reality dengan perangkat prototipe.
Kabar baiknya, Apple telah menemukan orang yang tepat dalam usaha terbarunya ini. Mereka dikabarkan menyewa Doug Bowman, seorang peneliti VR terkemuka. Kehadiran Doug Bowman pasti akan memuluskan rencana pembangunan perangkat VR. Jadi, dalam waktu dekat mungkin Apple akan segera mengumumkan produk VR terbaru. Kita tunggu saja.
RECOMMENDED ARTICLE
- Oculus Rift vs Samsung Gear VR, mana yang lebih unggul?
- Sejak diluncurkan, Google Cardboard telah memikat 5 juta pengguna
- Siap ramaikan industri VR, Apple rekrut mantan profesor Virginia Tech
- AMD yakin Virtual Reality mampu dongkrak penjualan PC
- HTC bantah dirikan divisi terpisah untuk Virtual Reality