Doogee X5 Pro hadir dengan RAM 2GB dan memori 16GB
Techno.id - Sebelumnya, Doogee baru saja mengumumkan bahwa pihaknya akan merilis smartphone seri X5 di bulan September mendatang. Adapun seri X5 sendiri terbagi atas tiga tipe yaitu X5, X5 C, dan X 5 Pro.
X5 dan X5 C, merupakan versi 3G yang siap dibanderol dengan kisaran harga di bawah satu jutaan. Sedangkan X5 Pro adalah versi 4G LTE yang dibekali dengan prosesor MediaTek octa-core, RAM 1GB, dan memori internal 8GB.
-
Doogee akan bekali seri X5 dengan back cover selembut kulit bayi Warnanya pun beragam.
-
Doogee F3 versi murah diluncurkan bulan Agustus mendatang Smartphone Doogee F3 versi murah akan diluncurkan dengan chipset MediaTek MT6753 SoC dan prosesor Octa-core.
-
Smartphone pertama dengan prosesor 10-core rilis awal tahun depan Menariknya, handset bikinan Doogee ini dibanderol cukup terjangkau.
Namun menurut press release yang diterima tim Techno.id, Rabu (26/08), Doogee mengklaim jika X5 Pro baru saja mengalami peningkatan spesifikasi di tiga sektor. Ketiga sektor tersebut yakni berasal dari prosesor, RAM, dan memori internal.
Jika sebelumnya X5 Pro mengusung prosesor MediaTek octa-core, kini telah berganti menjadi MediaTek 6735 LTE quad-core. Sedangkan untuk RAM dan memori internal yang awalnya sebesar 1GB dan 8GB, kini telah meningkat menjadi 2GB dan 16GB.
RECOMMENDED ARTICLE
- Doogee akan bekali seri X5 dengan back cover selembut kulit bayi
- Uji kamera Doogee F3 vs Huawei Mate 7, Meizu MX4 dan iphone 6
- Begini cara temukan Doogee F3 menggunakan fitur Voice Control
- Smart Voice, cara unik cari lokasi Doogee F3 yang "kesingsal"
- Siap diluncurkan, Doogee F3 bakal usung packaging elegan!