Kamera yang satu ini terlihat cukup menarik untuk dimakan!

Kamera yang satu ini terlihat cukup menarik untuk dimakan!

Techno.id - Banyak sekali varian kamera mini yang dijual di pasaran. Selain agar praktis dan mudah dibawa, terkadang kamera tersebut juga didesain sedemikian rupa untuk menyamarkan keberadaannya dari orang sekitar. Salah satunya adalah kamera yang satu ini.

Seperti yang dilansir Fancy beberapa waktu lalu, kamera yang satu ini terlihat sangat menarik untuk dimakan! Tentu saja, kamera ini berbentuk persis seperti kue donat yang cukup menggoda dan membuat Anda mendadak merasa lapar.

Kamera yang satu ini terlihat cukup menarik untuk dimakan!

Bernama Chocolate Donut Camera, gadget yang satu ini memang hanya memiliki resolusi 3MP dengan CMOS sensor. Meski demikian, kamera ini dilengkapi dengan 5 filter menarik sebelum Anda mengunggahnya ke akun Instagram.

Kamera ini juga bisa digunakan untuk merekam video. Dibekali dengan lensa 4,06mm f/2.8, Anda bisa membidik objek dengan pilihan shutter speed dari 1/2 hingga 1/100 detik! Bagaimana dengan kapasitas penyimpanannya?

Kamera yang satu ini terlihat cukup menarik untuk dimakan!

Chocolate Donut Camera dibekali dengan slot SD card, dan SDHC yang bisa diexpand hingga 32GB. Berukuran 85 x 27mm, kamera ini bahkan bisa menyamar dengan baik ketika Anda meletakkannya di atas piring, bersama donat yang lain.

Mengandalkan baterai Lithium-ion dan USB 2.0, kamera ini dapat Anda bawa dengan mudah ke manapun. Sayangnya, Chocolate Donut Camera kompatibel dengan Windows XP SP 2, Vista, hingga Windows 7 saja. Well ladies, jika ingin membawa kamera unik dengan fitur lengkap, Chocolate Donut Camera ini bisa dijadikan pilihan.

(brl/red)