Kejar momen lebih cepat dengan lensa Tamron paling ringan di dunia

Kejar momen lebih cepat dengan lensa Tamron paling ringan di dunia

Techno.id - Banyak lensa tele untuk kamera DSLR yang beredar di pasaran. Dari yang dirilis oleh pabrikan kamera hingga merk-merk lain yang banyak dijual di pasaran. Semuanya memiliki kesamaan di mata para penggunanya yaitu, bobot yang tak bisa dibilang ringan.

Tentu saja bobot yang berat tersebut terkadang menjadi halangan tersendiri bagi sang fotografer dalam mengejar momen yang membutuhkan reflek cukup cepat. Namun kini masalah tersebut telah bisa diatasi.

Seperti yang diberitakan oleh Canon Rumors pada hari Kamis (06/08/15), Tamron Co., Ltd. telah merilis lensa terbarunya. Dibekali dengan focal length 18-200mm, Lensa baru ini siap untuk dipasangkan pada kamera DSLR Anda.

Lensa baru ini adalah kelanjutan dari seri terdahulu yaitu AF 18-200mm F/3.5-6.3 XR Di II LD Aspherical [IF] MACRO atau dikenal dengan nama Model A14. Sedangkan lensa baru ini bernama 18-200mm F/3.5-6.3 Di II VC (Model B018).

Untuk sementara, lensa ini hanya tersedia untuk kamera Canon, Nikon, dan Sony. Keunggulan lensa ini dibanding lensa lain di kelasnya adalah bobotnya yang sangat ringan, yaitu hanya 400g.

Tentu saja, bobot ini akan memudahkan Anda untuk membidik dengan cukup cepat dibanding jika menggunakan lensa lain dengan spek yang sama. Tertarik untuk mencobanya?

(brl/red)