5 Aplikasi wallpaper terbaik Android

Ilustrasi wallpaper Android © 2016 talkandroid.com
Techno.id - Untuk mendapatkan sebuah nuansa baru untuk perangkat Anda, mungkin salah satunya adalah mengganti wallpapernya agar tidak membosankan. Nah, dari pada Anda harus mencari gambar di mesin pencari mengapa tidak memasang aplikasi wallpaper saja.
Tentu dengan beberapa aplikasi ini, ada banyak pilihan gambar wallpaper yang berkualitas tinggi. Nah, berikut 5 aplikasi wallpaper terbaik untuk Android.
- Cara membuat wallpaper video di Android, dijamin tampilan ponsel kamu bakal lebih keren Meski Android tidak memiliki fitur bawaan wallpaper video, kamu bisa gunakan aplikasi pihak ketiga
- 5 Aplikasi pemutar musik terbaik untuk ponsel Android Anda Inilah lima aplikasi pemutar musik terbaik untuk smartphone Android Anda yang bisa di download langsung di Google Play Store.
- 5 Aplikasi hiburan yang wajib ada di smartphone Android Anda Butuh hiburan dikala bosan melanda? Download saja aplikasi berikut ini.

Backdrops
Aplikasi ini menyediakan banyak sekali wallpaper untuk perangkat Android Anda, bahkan Anda tidak akan kehabisan gambar karena aplikasi ini menambahkan gambar baru setiap hari. Anda juga dapat menyimpan gambar favorit yang ingin Anda jadikan wallpaper di dalam aplikasi.
Selain itu, aplikasi ini memungkinkan Anda untuk mengupload wallpaper yang Anda buat. Enaknya, lagi aplikasi yang sudah didownload sebanyak 500 ribuan kali ini bisa Anda pasang gratis melalui Google Play.

Pixels
Aplikasi wallpaper ini bisa menyediakan banyak wallpaper menarik untuk perangkat Android Anda. Dikatakan jika semua gambar yang terdapat pada aplikasi ini bisa Anda gunakan secara gratis, meskipun gambar tersebut Anda gunakan untuk tujuan komersial.
Pada fitur pencarian pun mudah, Anda bisa memilih gambar sesuai dengan kategori. Aplikasi ini bisa Anda pasang secara gratis melalui Google Play.

500 Firepaper
Aplikasi 500 Firepaper menyediakan banyak gambar terbaru dari 500px yang bisa Anda pasang sebagai wallpaper perangkat Android Anda. Aplikasi ini juga terus menambahkan gambar terbaru setiap harinya.
Tak hanya itu, Anda juga bisa menemukan gambar melalui pencarian di kategori dan juga pilihan editor dari seluruh dunia. Semua gambar yang tersedia untuk adalah gambar yang berkualitas tinggi. Anda bisa memasanganya secara gratis melalui Google Play.

Wallmax
Wallmax adalah aplikasi penyedia wallpaper dengan kualitas 4K. Tentu saja banyak gambar yang menakjubkan di dalam aplikasinya.
Walaupun memang sedikit berat namun aplikasi mudah untuk Anda gunakan. Anda bisa mencari sebuah gambar dengan kata kunci ataupun hastag pada pencariannya. Enaknya, aplikasi ini gratis untuk Anda pasang melalui Google Play.

Zedge
Aplikasi ini tidak hanya menyediakan gambar, namun juga nada dering untuk perangkat Anda. Setidaknya untuk gambar, Anda bisa memilih berbagai macam gambar karena aplikasi ini setidaknya menyediakan belasan ribu gambar untuk Anda gunakan.
Aplikasi ini juga cukup mudah digunakan karena gampang dipahami, selain itu aplikasi ini tersedia gratis di Google Play untuk Anda pasang di perangkat Anda.
Nah, beritahu kami mana yang jadi aplikasi favorit Anda?
HOW TO
-
Cara aktifkan webcam eksternal di laptop Windows 7 hingga 11, lengkap dengan rekomendasi terbaik 2025
-
10 Alasan dan solusi laptop gampang lag dan panas di 2025, baru beli tapi kok lemot?
-
Cara mengaktifkan kembali akun Facebook dan WA yang terblokir, ini teknik terbarunya di 2025
-
Cara buat wallpaper bergerak di laptop & komputer terbaru 2025, gampang dan pakai AI lebih cepat
-
11 Aplikasi menjernihkan video blur untuk Android di 2025 yang ringan dan gratis, ini caranya pakai AI
TECHPEDIA
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
LATEST ARTICLE
HOW TO Selengkapnya >
-
Cara aktifkan webcam eksternal di laptop Windows 7 hingga 11, lengkap dengan rekomendasi terbaik 2025
-
10 Alasan dan solusi laptop gampang lag dan panas di 2025, baru beli tapi kok lemot?
-
Cara mengaktifkan kembali akun Facebook dan WA yang terblokir, ini teknik terbarunya di 2025
-
Cara buat wallpaper bergerak di laptop & komputer terbaru 2025, gampang dan pakai AI lebih cepat