5 Cara merawat laptop agar tahan lama, bersihkan secara teratur

5 Cara merawat laptop agar tahan lama, bersihkan secara teratur

Tips merawat laptop

4. Simpan laptop di tempat yang aman

5 Cara merawat laptop agar tahan lama, bersihkan secara teratur foto: freepik

Sebagian besar dari kita tidak benar-benar memikirkan di mana laptop ditempatkan saat tidak digunakan. Jangan tinggalkan laptop di tempat yang panas atau di bawah sinar matahari langsung, yang dapat menyebabkan kerusakan akibat panas pada komponen. Juga jangan menyimpannya di tempat yang terlalu lembab. Ingat, air dan elektronik bukanlah teman baik.

Faktanya, kelembaban bisa menjadi masalah. Jika kamu tinggal di iklim yang lembab secara alami, kamu bisa menggunakan dehumidifier untuk ruangan tempat laptop disimpan. Jika kamu tinggal di dekat laut, usahakan menyimpan laptop secara apik. Sebab, air asin sangat buruk untuk perangkat elektronik.

Terakhir, jangan letakkan benda apa pun di atas laptop. Bahkan benda ringan pun dapat menyebabkan masalah dari waktu ke waktu jika kamu terlalu sering menggunakan laptop tertutup sebagai tempat menyimpan barang. Hal ini akan memberikan tekanan pada laptop yang dapat menyebabkan retakan atau deformasi pada layar dan sasis. Benda-benda di atas laptop bahkan dapat menekan layar ke keyboard, menyebabkan lebih banyak kerusakan.

5. Gunakan tas khusus laptop untuk perjalanan

5 Cara merawat laptop agar tahan lama, bersihkan secara teratur foto: freepik/new africa

Jangan langsung memasukkan laptop ke dalam ransel saat bepergian. Disarankan kamu menggunakan tas pelindung khusus untuk laptop sebelum dimasukkan ke dalam ransel. Karena kamu tidak akan pernah tahu kapan secara tidak sengaja menjatuhkan ransel. Selain itu dengan banyak banrang di dalam ransel akan menekan laptop.

Pada akhirnya, dari sisi perangkat keras, ini adalah tips menjaga laptop tetap aman dan sehat selama bertahun-tahun. Tetapi sisi perangkat lunak sama pentingnya. Jadi jangan abaikan aspek kesehatan digital laptop jika ingin bertahan lama.

(brl/red)