5 Trik membuat ponsel Android kamu terasa baru lagi

5 Trik membuat ponsel Android kamu terasa baru lagi

Techno.id - Kamu mungkin sudah lama memiliki smartphone Android. Secara tampilan dan kinerja boleh jadi juga sudah menurun. Pilihan utama untuk menggantinya adalah membeli yang baru.

Tapi tentu saja cara tersebut membutuhkan bujet yang tidak sedikit jika kamu ingin membeli smartphone baru. Nah buat kamu yang memiliki anggaran terbatas dan tetap ingin menggunakan smartphone kamu yang sekarang, ada cara agar perangkat kamu terlihat seperti baru lagi. Begini triknya.

1. Coba peluncur layar beranda baru

5 Trik membuat ponsel Android kamu terasa baru lagi foto: play.google.com

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menyegarkan tampilan layer beranda. Kamu bisa memasang peluncur layar beranda pihak ketiga. Nova Launcher dan Niagara Launcher adalah beberapa peluncur layar beranda favorit.

Nova adalah peluncur layar beranda yang sangat mudah disesuaikan bahkan bisa terlihat seperti layar beranda iPhone. Sementara Niagara menawarkan jenis tata letak layar beranda yang sama sekali berbeda.

2. Upgrade tampilan ikon aplikasi

5 Trik membuat ponsel Android kamu terasa baru lagi foto: unsplash/adrien

Komponen utama pengalaman layar beranda Android adalah ikon aplikasi. Kamu dapat dengan mudah mengubah tampilan semua ikon dengan paket ikon. Ada banyak sekali paket ikon yang tersedia di Google Play Store, dan sangat mudah digunakan jika kamu sudah memiliki peluncur layar beranda pihak ketiga.

Ponsel Samsung Galaxy dan Google Pixel memungkinkan kamu mencocokkan warna ikon dengan wallpaper. Kapan pun kamu menerapkan wallpaper baru, ikon akan berubah agar sesuai.

5 Trik membuat ponsel Android kamu terasa baru lagi

Trik membuat ponsel Android terasa baru lagi

3.Mengubah wallpaper

5 Trik membuat ponsel Android kamu terasa baru lagi foto: unsplash/julius drost

Ini adalah salah satu cara termudah untuk mempersonalisasi perangkat kamu. Pada versi Android modern, cara ini lebih dari sekadar gambar latar belakang di layar beranda. Ponsel Samsung Galaxy dan Google Pixel mendukung fitur Android yang disebut Material You.

Saat kamu memilih wallpaper, Android mengambil warna dari wallpaper tersebut dan menggunakannya di seluruh ponsel. Warna-warna ini muncul di panel Pengaturan Cepat, kontrol volume, aplikasi sistem, dan beberapa aplikasi pihak ketiga.

4. Ganti casing baru

5 Trik membuat ponsel Android kamu terasa baru lagi foto: unsplash/grysell alvarez

Mengganti tampilan fisik ponsel juga menjadi salah satu cara memperbarui perangkat kamu. Kamu bisa menggunakan casing baru untuk mengubah tampilan ponsel. Menggunakan casing dengan bahan baru atau warna yang berbeda secara instan akan mengubah penampilan perangkat.

5. Mempercepat kinerja ponsel

5 Trik membuat ponsel Android kamu terasa baru lagi foto: unsplash/magnet.me

Seiring lamanya waktu penggunaan, ponsel akan menjadi lebih lambat. Sebagian besar merupakan kesalahan pengguna yang tak pernah membersihkan perangkatnya. Selain itu cara kerja teknologi ponsel juga akan menurun seiring waktu.

Kamu bisa melakukan beberapa hal sederhana seperti memulai ulang dan memperbarui aplikasi. Kamu juga bisa menghapus cache dan menghapus aplikasi yang tidak digunakan. Jika benar-benar ingin memaksimalkan kinerja ponsel, kamu bisa beralih ke versi aplikasi Lite.

Namun jika kamu menginginkan perangkat benar-benar seperti baru lagi, maka opsi mengembalikan kepada setelan pabrik bisa menjadi pilihantetapi tenu saja kamu mesti mencadangkan data-data yang dianggap penting.

(brl/red)